Habib Rizieq Pulang, Massa Akan Sambut di Bandara

Habib Rizieq Pulang, Massa Akan Sambut di Bandara
Habib Rizieq. Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab direncanakan akan pulang ke tanah air pada 21 Februari mendatang.

Kepulangan Rizieq Shihab dipastikan langsung oleh Humas Presidium Alumni 212 Novel Bamukmin.

Dia mengatakan bahwa Rizieq Shihab sudah siap kembali ke tanah air. "Insyaallah sudah siap (pulang tanggal 21)," ungkap Novel kepada JawaPos.com, Kamis (15/2).

Dikatakan, akan banyak umat Islam terutama jemaahnya menjemput Rizieq di Bandara Soekarno-Hatta. Namun Novel belum dapat memastikan jumlah massa yang akan ikut menjemput pada 21 Februari nanti.

"InsyaAllah kita akan putihkan bandara, tapi estimasi massa belum bisa diprediksikan. Di berbagai daerah sudah siap," imbuh Novel.

Massa yang mengikuti aksi ini akan langsung menuju kawasan bandara, tanpa melalui titik kumpul terlebih dahulu. (ce1/sat/JPC)


Humas Presidium Alumni 212 Novel Bamukmin memastikan Imam Besar FPI Habib Rizieq akan pulang ke tanah air pada 21 Februari 2018.


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News