Habib Rizieq Punya Kegiatan Baru di Rutan

jpnn.com, JAKARTA - Eks Sekretaris Bantuan Hukum DPP FPI Aziz Yanuar membeberkan kegiatan Habib Rizieq Shihab yang berstatus tahanan Bareskrim Polri.
Aziz menyebut, Habib Rizieq tengah berdakwah dengan tahanan lain dan menyelesaikan disertasi.
"Berdakwah ke sesama tahanan dan menyelesaikan disertasi," ungkap Aziz kepada jpnn.com, Rabu (24/2).
Kegiatan lain, kata Aziz, Habib Rizieq tengah menulis buku yang bertema Islam.
"Menulis buku Islam," katanya.
Habib Rizieq Shihab dipindahkan ke Rumah Tahanan Bareskrim Polri dari Polda Metro Jaya. Pemindahan itu dilakukan, Kamis, 14 Januari 2021.
Habib Rizieq dipindahkan untuk memudahkan proses pemberkasan dan ruang tahanan di Polda Metro Jaya sudah penuh. (cr3/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
Eks Sekretaris Bantuan Hukum DPP FPI Aziz Yanuar membeberkan kegiatan Habib Rizieq Shihab yang berstatus tahanan Bareskrim Polri.
Redaktur & Reporter : Fransiskus Adryanto Pratama
- Polisikan Lisa Mariana atas Tuduhan Perselingkuhan, Ridwan Kamil Pakai Pasal Ini
- Kurir Pengirim Paket Kepala Babi ke Kantor Tempo Diperiksa Polisi, Begini Hasilnya
- Berkas Kasus Pagar Laut Dilimpahkan ke Kejagung, Polisi Belum Temukan Kerugian Negara
- Polisi Dinilai Bisa Segera Ungkap Pelaku Teror Kepala Babi di Kantor Tempo, Masalahnya...
- Jelang Lebaran, Pertamina Tindak Tegas SPBU Nakal demi Utamakan Layanan Masyarakat
- Sahroni Apresiasi Kinerja Bareskrim Mengungkap 4,1 Ton Narkoba dalam 2 Bulan