Habib Rizieq Shihab Jadi Imam Salat di Polda Metro Jaya, Begini Komentar Arie Untung
jpnn.com, JAKARTA - Presenter Arie Untung turut berkomentar soal momen Habib Rizieq Shihab menjadi imam salat berjamaah dengan polisi di Polda Metro Jaya.
Dia menilai momen tersebut sangat menyejukkan dan penuh keakraban.
"Adem dan akur. Satu gambar berjuta makna," ungkap Arie Untung melalui akun miliknya yang telah terverifikasi di Instagram, Minggu (13/12).
Suami Fenita Arie itu kemudian mendoakan Habib Rizieq Shihab berserta pihak kepolisian yang ada di foto yang diunggah.
Menurut Arie Untung, semua orang sama di hadapan sang pencipta.
"Kita doakan semua yan ada di dalam foto ini, sehat penuh kedamaian. Dan menjadi penggambaran, entah mungkin dalam kehidupan berbeda sisi politik dan belum menemukan kesepahaman. Tapi di hadapan Allah tetaplah hanya hambaNya. Yuk sabar. Jauhkan penyelesaian masalah dengan emosi," lanjutnya.
Arie Untung juga mendoakan agar masalah yang ada sekarang bisa diselesaikan dengan damai.
Dia menilai masih banyak masalah bangsa yang harus diselesaikan dengan energi positif.
Presenter Arie Untung turut mengomentari momen Habib Rizieq Shihab menjadi imam salat berjamaah dengan polisi di Polda Metro Jaya.
- Berdiri di Depan Massa Reuni Akbar PA 212, Habib Rizieq Menyampaikan Pesan, Lantang
- Mulai Diproduksi, Film Mengejar Restu Dibintangi Pasangan Artis
- Habib Rizieq Cs Gugat Presiden, Gunakan Istilah G30S/Jokowi
- Anak Buah Prabowo Temui Habib Rizieq, Ini yang Dibicarakan
- ISN Hadirkan Ulama Omar Suleiman ke Indonesia, Sejumlah Selebritas Ikut Kajian
- Masjid Indonesia Pertama di Yokohama Jepang Siap Dibangun, Selebritas Ini Terlibat