Habib Rizieq Tersangka, Nikita Mirzani Singgung soal Maaher, Begini Katanya

jpnn.com, JAKARTA - Aktris Nikita Mirzani mengaku bersyukur mendengar kabar Habib Rizieq Shihab ditetapkan sebagai tersangka atas kasus dugaan pelanggaran protokol kesehatan.
Hal itersebut diungkap pemain film Nenek Gayung itu saat melakukan siaran langsung di Instagram, Kamis (10/12).
Bermula saat Nikita Mirzani bertanya pada warganet mengenai isu panas yang tengah terjadi saat itu.
“Ada gosip apa sih sekarang beredar di luar, ya Allah gue itu enggak tahu lho. Dari pagi udah syuting, kasih tahu dong hehe," ujar Nikita Mirzani.
Salah satu warganet lantas menyebut soal penetapan Rizieq Shihab sebagai tersangka.
“Wow, amazing! Alhamdulillah kalau sudah berarti,” ujar Nikita Mirzani, merespons komentar warganet tersebut.
Mantan istri Dipo Latief ini kemudian mengingat akan sosok Ustaz Maaher yang kini ditahan oleh polisi.
“Berarti nanti mereka reunian di dalam. Kan sudah ada satu tuh yang masuk,” sindir Nikita.
Nikita Mirzani menyinggung Ustaz Maaher At Thuwailibi setelah Habib Rizieq ditetapkan sebagai tersangka dugaan pelanggaran protokol kesehatan.
- Masa Penahanan Diperpanjang, Nikita Mirzani Rayakan Lebaran di Tahanan
- Masa Penahanan Nikita Mirzani Diperpanjang hingga 40 Hari
- Alasan Polisi Perpanjang Penahanan Nikita Mirzani
- Masa Penahanan Nikita Mirzani Diperpanjang, Ini Sebabnya
- Keluarga Vadel Badjideh Mau Cabut Laporan Terhadap Nikita Mirzani, Razman: Silakan
- Begini Kondisi Vadel Badjideh Setelah Sebulan di Tahanan