Habibie Anggap Hinaan Sebagai Pujian
Selasa, 11 Desember 2012 – 20:42 WIB
JAKARTA - Presiden RI ketiga, BJ Habibie menanggapi santai tudingan bahwa dirinya penghianat bangsa Indonesia sebagaimana tulisan mantan Menteri Penerangan Malaysia, Zainuddin Maidin. Habibie justru menganggap cercaan dari Zainuddin itu sebagai sebuah pujian.
Habibie menanggapi tudingan Zainuddin itu melalui media sosial Facebook. "Kalau ada yang menghina Anda, anggap saja sebagai pujian bahwa dia berjam-jam memikirkan Anda, sedangkan Anda tidak sedetik pun memikirkan dia," tulis Habibie di laman Habibie Center di Facebook.
Habibie juga menyampaikan tanggapannya atas tudingan Zainuddin itu dalam bahasa Inggris. Artinya pun sama dengan tanggapannya dalam Bahasa Indonesia.
"If someone insults you, take it as a compliment that they spend so much time thinking about you, when you don't even give a second thinking about them," tulisnya.
JAKARTA - Presiden RI ketiga, BJ Habibie menanggapi santai tudingan bahwa dirinya penghianat bangsa Indonesia sebagaimana tulisan mantan Menteri
BERITA TERKAIT
- Hakim Sebut Tuntutan ke Harvey Moeis Terlalu Berat, Kejagung Merespons Begini
- Dukung Kenaikan PPN 12 Persen untuk Barang Mewah, Lokot: Jangan Bebani Rakyat
- Stasiun Kebasen Beroperasional Lagi untuk Angkutan Penumpang, Yanuar Arif: Alhamdulillah, Sejarah Terukir
- Beri Efek Jera, Bea Cukai Nanga Badau Musnahkan Barang Hasil Penindakan Selama 2 Tahun
- Sowan ke Kediaman Jokowi, Sukarelawan Alap-Alap Dapat Arahan soal Ekonomi Komunal
- PPN 12 Persen, Arus Bawah Prabowo Punya Pandangan Seperti Ini