Hadapi Argentina, Belgia Kejar Sejarah 28 Tahun

jpnn.com - BRASILIA - Belgia dipayungi konfidensi tinggi menyambut laga kontra Argentina pada babak perempat final Piala Dunia 2014 di Estadio Nacional de Brasilia, Sabtu (5/7) malam WIB.
Bagi Belgia, laga itu akan menjadi ajang untuk mengejar sejarah yang terjadi 28 tahun silam, tepatnya pada Piala Dunia 1986. Saat itu, Belgia di luar dugaan mampu finish di posisi keempat.
Itulah prestasi tertinggi Belgia di Piala Dunia. Setelah itu, Belgia tak ubahnya menjadi pesakitan. Kini, peluang untuk menembus semifinal terbuka lebar. Syaratnya, Belgia mesti bisa menekuk Argentina.
“Ini laga yang sangat penting sebab kami bisa menciptakan sejarah. Saya berharap kami bisa menang. Namun, kami tahu Argentina adalah tim hebat,” terang gelandang Eden Hazard di laman Sky Sport, Kamis (3/7).
Gelandang milik Chelsea itu menambahkan, para penggawa Belgia tak memiliki tekanan apapun menyambut laga superpenting tersebut. Artinya, Belgia bakal bermain seperti partai-partai sebelumnya.
“Kami bisa memetik empat kemenangan dalam empat laga di Piala Dunia. Menyamai rekor pada Piala Dunia 1986 adalah tujuan kami. Itu bukan hal yang mustahil untuk diwujudkan,” tegas Hazard. (jos/jpnn)
BRASILIA - Belgia dipayungi konfidensi tinggi menyambut laga kontra Argentina pada babak perempat final Piala Dunia 2014 di Estadio Nacional
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri