Hadapi COVID-19, Turki Kerahkan Sekolah Kejuruan demi Genjot Produksi Masker
jpnn.com, ANKARA - Turki melakukan berbagai upaya untuk menghalau penyebaran virus corona (COVID-19). Negeri pimpinan Presiden Recep Tayyip Erdogan itu mengerahkan sekolah kejuruan untuk menggenjot produksi masker.
Menurut Deputi Menteri Pendidikan Turki Mahmut Ozer, sudah ada 30 sekolah kejuruan di 14 provinsi yang akan terlibat dalam pembuatan masker itu. ”Kementerian Pendidikan telah menyeleksi 30 sekolah di 14 provinsi termasuk Istanbul, ibu kota Ankara dan Izmir untuk produksi barang-barang pelindung,” ujarnya, Rabu (18/3).
Menurut Ozer, sekolah kejuruan di Istanbul, Provinsi Bursa dan Provinsi Hatay akan memproduksi masker standar N95. Oleh karena itu, Kementerian Pendidikan Turki akan menggelontorkan dana untuk keperluan tersebut.
Namun, produksi masker secara massal itu belum bisa dilakukan dalam waktu dekat ini. Ozer mengatakan, kemungkinan produksi masker N95 itu baru bisa dilaksanakan pada April mendatang.
Ozer menambahkan, sebelumnya 44 sekolah kejuruan di Turki telah berkontribusi dalam memproduksi material disinfektan. Turki berencana menggenjot jumlah sekolah kejuruan yang bisa memproduksi disinfektan menjadi 100.
“Disnifektan yang diproduksi oleh sekolah-sekolah itu digunakan untuk membersihkan fasilitas mereka sendiri dan memenuhi permintaan di kota-kota tempat mereka berada,” katanya.
Hingga Rabu (18/3) sudah ada 191 kasus COVID-19 di Turki. Dari jumlah itu sudah ada dua orang yang meninggal dunia.(hurriyet/ara/jpnn)
Pemerintah Turki mengerahkan para sekolah kejuruan guna menggenjot barang-barang pelindung untuk mencegah penyebaran virus corona.
Redaktur & Reporter : Antoni
- Usut Kasus Korupsi di Kemenkes, KPK Periksa Dirut PT Bumi Asia Raya
- Kasus Korupsi Proyek APD Covid-19, KPK Jebloskan Pengusaha Ini ke Sel Tahanan
- Korupsi Insentif Nakes RSUD Palabuhanratu, Polda Jabar Tangkap 3 Tersangka Baru
- Korupsi Pengadaan Masker Covid-19 di NTB, Kerugian Negaranya
- Erdogan Ucapkan Selamat kepada Presiden Aljazair yang Berhasil Pertahankan Kekuasaan
- Erdogan Ajak Negara-Negara Islam Beraliansi Hadapi Ancaman Ekspansi Israel