Hadapi Indonesia di Semifinal Piala AFF U-23, Pelatih Thailand Miliki Tim Terbaik
jpnn.com, JAKARTA - Timnas Thailand menghadapi Indonesia pada semifinal Piala AFF U-23, Kamis (24/8).
Pelatih Thailand Issara Sritaro akan menurunkan materi terbaiknya.
Kondisi Thailand berbeda dengan Timnas Indonesia yang tak dapat menurunkan materi terbaik karena beberapa pemain tak mendapat izin klub.
"Kami mungkin memiliki semua pemain terbaik yang ada, tetapi, kami juga harus mencari kondisi terbaik agar para pemain bisa mengekspresikan diri," kata Issara dikutip dari situs AFF.
Pelatih yang memimpin Thailand pada final SEA Games 2023 itu mengaku sangat mengenal gaya permainan timnas Indonesia.
Selain pernah bersua di final SEA Games 2023, Issara juga telah mempelajari permainan Indonesia pada Piala AFF U-23.
Thailand memang akan diperkuat oleh pemain terbaiknya, seperti Yotsakurn Burapha yang mencetak gol ke gawang Indonesia di final SEA Games.
Berbanding terbalik dari Thailand yang turun dengan skuat terbaik, Indonesia malah turun dengan pemain lapis kedua.
Thailand akan menghadapi Timnas Indonesia pada semifinal Piala AFF U-23, Kamis (24/8).
- Timnas Indonesia vs Filipina, Aji Santoso Nilai Kualitas Skuad Garuda Lebih Baik
- Menjelang Jumpa Timnas Indonesia, Pelatih Filipina Sedih
- Piala AFF 2024: Nasib Timnas Indonesia Setelah Vietnam dan Filipina Imbang
- Timnas Indonesia vs Filipina: Rivaldo Pakpahan Absen
- 2 Laga Piala AFF 2024 Hari Ini Bisa Berdampak Buat Nasib Timnas Indonesia
- Beda Pendapat Petinggi dan Pelatih FC Copenhagen Soal Kevin Diks