Hadapi MU, Kiper Benfica Patahkan Rekor Hebat Casillas

jpnn.com, MANCHESTER - Laga melawan Manchester United bak dua sisi mata uang bagi kiper Benfica Mile Svilar.
Di satu sisi, dia menjadi biang keladi kekalahan Benfica saat ditekuk MU dengan skor 0-1 di Estadio da Luz, Kamis (19/10) dini hari WIB.
Kegagalannya menangkap bola tendangan bebas penyerang MU Marcus Rashford pada menit ke-76 membuat Benfica tertunduk lesu.
Di sisi lain, Svilar mengukir rekor hebat dalam pertandingan tersebut.
Dia menjadi kiper termuda sepanjang sejarah Liga Champions.
Svilar berusia 18 tahun 52 hari saat mengawal gawang Benfica dini hari tadi.
Kiper asal Belgia itu mengalahkan rekor yang dipegang legenda Real Madrid Iker Casillas.
Sebelumnya, Casillas menjadi kiper termuda sepajang sejarah Liga Champions saat membela Madrid melawan Olympiakos pada 15 September 1999 silam.
Laga melawan Manchester United bak dua sisi mata uang bagi kiper Benfica Mile Svilar.
- Liverpool Menyamai MU, Punya 20 Gelar Liga Inggris
- Taklukkan Lyon, MU Melaju ke Semifinal Liga Europa
- Semifinal Liga Europa: MU Kembali Berjodoh dengan Tim Asal Basque
- Liga Europa: Catatan Unik Manchester United Setelah Masuk Semifinal
- Tiket Tur Asia Manchester United di Malaysia Terjangkau dan Ramah di Kantong
- Chelsea Harus Bayar 5 Juta Pounds ke MU jika Batal Mempermanenkan Sancho