Hadapi MU, Wenger Trauma Musim 1999
jpnn.com - LONDON- Arsenal boleh saja tengah berada dalam periode emas setelah mampu memetik tujuh kemenangan dalam delapan laga terakhir. Namun, Arsenal juga mesti waspada saat menghadapi Manchester United pada babak perempat final FA Cup 2014/2015 di Old Trafford, Selasa (10/3) dini hari WIB.
Pasalnya, Arsenal pernah mengalami kekalahan menyakitkan saat ditekuk MU pada semifinal musim 1999 silam. Saat itu, Arsenal dipaksa mengakui ketangguhan MU dengan skor 1-2 di Villa Park.
“Saya bisa mendengar mereka berteriak sudah menang. Mereka tak percaya karena sempat bermain dengan sepuluh pemain setelah Roy Keane diusir. Itu trauma untuk kami,” terang pelatih Arsenal, Arsene Wenger di laman Goal.
Saat itu, MU unggul terlabih dahulu melalui David Beckham pada menit ke-17. Namun, Arsenal menyamakan kedudukan lewat Dennis Bergkamp pada menit ke- 69. Gol kemenangan MU dicetak Ryan Giggs saat laga memasuki menit ke-109.
“Ketika Ryan Giggs pension, saya melihat rekaman gol itu. Saya pikir, gol itu membantu mereka merebut treble. Sebab, jika Bergkamp mencetak gol melalui penalty, laga akan usai,” tegas Wenger. (jos/jpnn)
LONDON- Arsenal boleh saja tengah berada dalam periode emas setelah mampu memetik tujuh kemenangan dalam delapan laga terakhir. Namun, Arsenal juga
- Sudah Dapat 2 Pemain Baru, Persib Bandung Masih Ingin Belanja?
- Dirtek Timnas Indonesia Dinilai Punya Tanggung Jawab Krusial
- Indra Sjafri Pengin Patrick Kluivert Memainkan Sepak Bola Ala Indonesia, Ini Alasannya
- Proliga 2025: Elena Samoilenko Jadi Korban Perdana, Digantikan Seniornya dari Rusia
- IBL 2025: Prawira Bandung Susah Payah Raih Kemenangan Kedua, Pacific Caesar Bertekuk Lutut
- Hangtuah Jakarta Revans Lawan Bali United di Laga Perdana IBL 2025