Hadapi Persija, Bhayangkara FC Turunkan Pemain Pelapis
jpnn.com, JAKARTA - Bhayangkara FC akan menjamu Persija Jakarta di Stadion Patriot Bekasi nanti malam (siaran langsung oleh Tv One pukul 18.30 Wib).
Sejatinya, laga ini bisa menjadi panggung bagi Bhayangkara FC untuk merayakan gelar juara Liga 1 yang sudah mereka pastikan sejak mengalahkan tuan rumah Madura United di pekan ke-33 lalu.
Namun, sepertinya pertandingan terakhir ini tidak akan dimanfaatkan oleh The Guardian -- julukan Bhayangkara FC -- untuk menunjukkan permainan terbaik mereka.
Sebab, sang pelatih, Simon Mc Menemy sudah memberikan signal untuk menurunkan pemain lapis kedua mereka.
"Kami usdah mendapat gelar juara. Jadi saya akan kasih kesempatan pemain yang selama ini kurang mendapat jam terbang musim ini agar bisa dapat menit bermain lebih banyak lagi," kata Simon dalam jumpa pers siang kemarin (11/11).
"Tapi, saya pastikan, karakter permainan kami sebagai tim juara tidak akan hilang," tegasnya.
Pria asal Skotlandia itu mengungkapkan, meski tim pelapis, dia memang mewanti-wanti para pemain untuk berjuang habis-habisan.
Sebab, tim lawan juga berambisi untuk bisa mengamankan poin maksimal dalam laga itu. "Kalau Persija menang, mereka merangsek ke papan atas. Sehingga saya pastikan motivasi tuan rumah juga sangat besar," kata Simon.
Sejatinya, laga melawan Persija ini bisa menjadi panggung bagi Bhayangkara FC untuk merayakan gelar juara Liga 1. Siaran langsung oleh Tv One pukul 18.30 Wib.
- Borneo FC Pukul Persis Solo, Persija Ditahan Bhayangkara, Lihat Klasemen
- Live Streaming Bhayangkara FC Vs Persija Jakarta: Gustavo jadi Starter
- Bhayangkara FC Vs Persija: Gustavo Almeida Sudah Siapkan Selebrasi Gol
- Bhayangkara FC vs Persija Tanpa Penonton, Thomas Doll Bingung
- Punya 2 Laga Tersisa di Liga 1, Persija Targetkan Ini, Mampu?
- Bek Persija Sebut Perubahan Strategi Antarbabak Pengaruhi Hasil Akhir