Hadapi SEA Games 2015, Kemenpora Optimalkan KBRI Singapura
jpnn.com - JAKARTA - Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) akan berkoordinasi dan mengoptimalkan peran Kedutaan Besar RI (KBRI) Singapura dalam membantu persiapan Kontingen Merah Putih saat berlaga di SEA Games 2015 yang berlangsung Juni nanti. KBRI Singapura akan membantu mulai proses penyambutan kedatangan hingga membantu melayani kontingen.
SEA Games 2015 akan berangsung pada 5 sampai 15 Juni 2015.
"Kami mendapat laporan staf kami yang kemarin ikut rapat koordinasi dengan Kemenpora terkait persiapan SEA Games. Kami sudah membagi peran dan tugas kepada seluruh staf KBRI agar ikut menyambut dan melayani kontingen Indonesia di sana," kata Duta Besar RI untuk Singapura Andri Hadi saat bertemu dengan Menpora Imam Nahrawi di Kantor Kemenpora Jakarta, Kamis (23/4).
Andri menemui Menpora didampingi staf KBRI di Singapura Hosea RB Manurung dan Michael J Kristiono. Sementara Menpora didampingi Sesmenpora Alfitra Salamm dan Deputi Peningkatan Prestasi dan IPTEK Olahraga, Djoko Pekik Irianto.
Dalam kunjungannya, Andri ini menegaskan kesiapannya menyambut delegasi atlet, pelatih, ofisial, pejabat Kemenpora, dan seluruh kontingen Indonesia dalam SEA Games 2015. Andri juga menyampaikan harapan agar dalam pembukaan atau penutupan SEA Games nanti, Presiden RI atau Menko PMK dapat ikut hadir di arena. "Kalau Menpora tentu akan berada di sana," ujar Andri.
Menpora Imam Nahrawi pun menyambut baik dan berterima kasih atas laporan kesiapan KBRI Singapura dalam membantu kontingen Merah Putih. Ia berharap, kontingen Indonesia mendapat layanan yang baik agar para atlet dan ofisial bisa fokus ke pertandingan sehingga mampu menghasilkan prestasi maksimal.
"Kontingen Indonesia membawa harapan, kebanggaan, dan nama besar bangsa dan seluruh masyarakat Indonesia. Karena itu SEA Games 2015 nanti sudah selayaknya harus dipersiapkan dengan sebaik-baiknya. Pak Andri beserta stafnya yang sudah memahami lapangan akan cukup membantu kontingen kita nanti," tutur politisi asak Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini. (mas)
JAKARTA - Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) akan berkoordinasi dan mengoptimalkan peran Kedutaan Besar RI (KBRI) Singapura dalam membantu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Timnas Indonesia vs Jepang: Samurai Biru Melukai Garuda
- Susunan Pemain Indonesia vs Jepang: Sayuri dan Ridho jadi Starter
- Hasil FP1 MotoGP Barcelona Mengejutkan, Bukan Martin atau Pecco Paling Kencang
- Petuah Marc Klok kepada Timnas Indonesia saat Menghadapi Jepang
- Indonesia vs Jepang: Begini Prediksi Pelatih Persib Bojan Hodak
- Live Streaming FP1 MotoGP Barcelona, Baru Mulai Sudah Ada Kecelakaan