Hadapi Vietnam, Saatnya Duet Tibo-Wanggai
Sabtu, 19 November 2011 – 12:04 WIB

Hadapi Vietnam, Saatnya Duet Tibo-Wanggai
Untuk memenangkan laga malam nanti, pelatih Rahmad Darmawan diharapkan bisa kembali menurunkan beberapa pemain inti Garuda Muda yang disimpan saat laga sebelumnya. Saat laga melawan Malaysia, demi menjaga kebugaran pemain, perwira angkatan laut bersapaan RD itu mengistirahatkan Patrich Wanggai, Oktovianus Maniani, Diego Michiels, Egi Melgiansyah, hingga kiper utama Kurnia Mega.
RD kini bisa mengisi starting line up dengan menduetkan kembali Tibo dan Wanggai di lini depan dengan sokongan Okto dan Andik Vermansyah di kedua sayap. Sang kapten Egi Melgiansyah sebagai pengatur ritme permainan tim juga bisa diturunkan dari awal laga.
Skema di atas adalah skema Indonesia saat berhasil tampil perkasa ketika melumat Kamboja, Singapura dan Thailand di babak penyisihan Grup A.
Dukungan dari puluhan ribu suporter yang memadati Gelora Bung Karno juga diharapkan mampu memberikan motivasi dan semangat tersendiri bagi pemain Indonesia.(ald/RMOL)
JAKARTA - Jantung garuda berdegup kencang. Bukan main-main, Timnas U23 Indonesia masuk ke semifinal cabang sepakbola SEA Games XXVI dan berhadapan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- NBA Playoffs: Thunder Mencukur Grizzlies dengan Rekor Gila!
- Final Four Proliga 2025: Hanya LavAni yang Belum Ternoda
- Arema Lakoni 2 Partai Kandang di Bali, Bukan Hanya Melawan Persebaya
- 2 Kartu Merah, Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025
- Cek Klasemen Final Four Proliga 2025: Jakarta LavAni Belum Terkalahkan
- Heri TMJ Juara Batulicin Open 2025, Raih Hadiah Biliar Terbesar di Indonesia