Hadapi Vonis, Dhana Berharap Dibebaskan

Hadapi Vonis, Dhana Berharap Dibebaskan
Hadapi Vonis, Dhana Berharap Dibebaskan
JAKARTA - Terdakwa kasus korupsi di Ditjen Pajak dan kasus pencucian uang, Dhana Widyatmika akan menjalani sidang vonisnya hari ini di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Jakarta, Jumat (9/11). Sidang dijadwalkan pukul 14.00 Wib. Dhana melalui kuasa hukumnya, Daniel Alfredo berharap majelis hakim mengadili kasusnya dengan adil.

"Kami berharap majelis bisa mengamini argumen kami di mana fakta sidang menunjukkan klien kami tidak terbukti melakukan tindak pidana korupsi, tidak terlibat pemeriksaan pajak maupun memeras," ujar Daniel saat dihubungi wartawan, Jumat (9/11) siang.

Sebelumnya, Jaksa Penuntut Umum (JPU) Kejaksaan Agung meminta majelis hakim untuk menjatuhkan hukuman 12 tahun penjara kepada  Dhana Widyatmika. JPU juga meminta majelis hakim menjatuhkan hukuman denda  senilai Rp1 miliar subsidair kurungan enam bulan. Dalam perkara ini JPU menganggap Dhana terbukti menerima gratifikasi berupa uang senilai Rp2,75 miliar, melakukan tindakan korupsi yang merugikan negara senilai Rp1,2 miliar, serta melakukan tindak pidana pencucian uang.


Namun Dhana dalam pledoinya membantah hal tersebut. Ia menyatakan tidak ikut memeriksa pajak dari PT Mutiara Virgo, yang menyuap rekannya di Ditjen Pajak, Herly Isdiharsono. Oleh karena itu, ia membantah mendapat suap yang diberikan PT Mutiara Virgo melalui sebesar Rp2 miliar.

JAKARTA - Terdakwa kasus korupsi di Ditjen Pajak dan kasus pencucian uang, Dhana Widyatmika akan menjalani sidang vonisnya hari ini di Pengadilan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News