Hadiah Indonesia Open 2017 Wow Banget!!!
jpnn.com, JAKARTA - Kejuaraan bulu tangkis Indonesia Open 2017 bakal menyuguhkan hadiah yang lebih besar dibanding tahun-tahun sebelumnya.
Kepastian itu dilontarkan oleh ketua penyelenggara, Yoppy Rosimin dalam jumpa pers di Hotel Kempinski, Jakarta, Senin (22/5) sore.
Sebelumnya, hadiah yang ditawarkan dalam ajang berlabel Superseries Premier itu sebesar USD 900 ribu. Namun, mulai 2017, hadiah ditingkatkan menjadi USD 1 juta.
"Ada penambahan peningkatan hadiah mengingat level kompetisi yang memang bagus dan ketat di sini. Kalau dirupiahkan, ya sekitar Rp 13,5 miliar lebih," kata Yoppy.
Perubahan lainnya selain hadiah, adalah terkait jumlah lapangan. Dari yang awalnya laga digelar di empat lapangan, kali ini berkurang menjadi tiga lapangan saja. Hari pertandingan dipastikan bertambah.
"Kalau dulu kan enam hari, karena empat lapangan. Sekarang tiga lapangan, ya jadinya harinya bertambah," tandas pria berkacamata tersebut.
Perubahan-perubahan tersebut, lanjut Yoppy tak akan memengaruhi status Indonesia Open yang selama ini menjadi turnamen terbaik. Dia optimistis gelar tersebut akan tetap melekat di ajang tersebut.
"Tapi saya jamin tidak akan turun status terbaiknya karena enggak ada turnamen yang menandingi, bahkan All England sekalipun," tegas Yoppy. (dkk/jpnn)
Kejuaraan bulu tangkis Indonesia Open 2017 bakal menyuguhkan hadiah yang lebih besar dibanding tahun-tahun sebelumnya.
- An Se Young Jadikan Indonesia Open 2024 Sebagai Pemanasan Menuju Olimpiade Paris
- Shi Yu Qi Juara Indonesia Open 2024, Viktor Axelsen Tergusur dari Nomor Satu Dunia?
- Memutus Tren Buruk, Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin Juara Indonesia Open 2024, Senior Jadi Korban
- Jadwal Final Indonesia Open 2024: Ada Satu Non-Unggulan, China Pastikan 1 Gelar
- China Mendominasi Final Indonesia Open 2024
- Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong jadi Finalis Pertama Indonesia Open 2024