Hadir di GIIAS 2023, Wuling Usung Semangat Terus Hadir dengan Inovasi Tanpa Akhir
jpnn.com, TANGERANG - Wuling Motors (Wuling) kembali ikut serta dalam perhelatan pameran otomotif tahunan GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 dengan mengusung semangat 'Terus Hadir dengan Inovasi Tanpa Akhir' di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City, Tangerang, yang berlangsung hingga 20 Agustus 2023.
Pengunjung dapat melihat secara langsung lini produk lengkap Wuling dan mendapatkan berbagai promo menarik selama pameran berlangsung.
Tidak hanya itu, Wuling juga menghadirkan kemeriahan melalui penampilan penyanyi Yura Yunita pada Sabtu (19/8).
Promo Wuling di GIIAS 2023.
"Membawa tema 'Terus Hadir dengan Inovasi Tanpa Akhir', kami membuktikan bahwa Wuling berkomitmen untuk terus berinovasi dan memberikan layanan serta produk berkualitas kepada masyarakat Indonesia. Mari kunjungi booth Wuling dan nikmati ragam promo spesial yang sayang untuk dilewatkan,” kata Dian Asmahani, Brand & Marketing Director Wuling Motors.
Wuling menampilkan total 14 unit produknya di booth berukuran 1.287 meter persegi yang berlokasi di Hall 9, ICE, BSD City.
Terdapat 9 unit display yang ditampilkan, meliputi berbagai segmen mulai dari SUV, EV, MPV, hingga kendaraan komersial.
Pengunjung juga bisa melihat langsung New Almaz RS.
Pengunjung GIIAS 2023 dapat mencoba lini produk Wuling, melihat New Almaz RS, sampai menikmati berragam promo menarik
- Paket Insentif Ekonomi dari Pemerintah Jadi Angin Segar bagi Industri Otomotif
- Apresiasi Peran Ibu, Le Minerale Luncurkan Kampanye #YangTerbaik
- Penjualan Mobil Listrik Pada November 2024 Terkerek Naik
- Harga Mobil Listrik Bekas Terjun Bebas, Focus Motor Ungkap Penyebabnya
- Penjualan Mobil Baru November 2024, Hyundai Masih Tertekan Merek Tiongkok
- Perjanjian Ekslusivitas Hambat Perkembangan Otomotif Dalam Negeri, Butuh Campur Tangan KPPU