Hadir di Jakarta International Marathon, Panasonic Sosialisasikan Pentingnya Gaya Hidup Sehat

Hadir di Jakarta International Marathon, Panasonic Sosialisasikan Pentingnya Gaya Hidup Sehat
PT. Panasonic Gobel Indonesia (PGI) berpartisipasi dalam ajang Jakarta International Marathon yang digelar pada Minggu, (23/6). Foto dok Panasonic

Nanoe X merupakan teknologi yang hanya dimiliki Panasonic dari produk AC dan Air Purifer dengan kemampuan memurnikan udara dalam ruangan hingga 99,99% dari bakteri, jamur, allergen & polutan berbahaya (PM2.5).

Sedangkan HEPA Filter pada Air Purifier Panasonic mampu menghisap partikel PM 2.5 hingga 99,97%.

Dengan perlindungan penuh selama 24 jam di dalam ruangan, kedua teknologi canggih tersebut dapat diandalkan untuk menjaga kualitas udara, terlebih dari ancaman polusi udara ataupun suhu panas saat ini.

Keikutsertaan Panasonic dalam Jakarta International Marathon juga merupakan bagian dari upaya perusahaan untuk mendukung acara-acara olahraga yang mampu menyatukan masyarakat dari berbagai kalangan.

“Melalui dukungan ini, Panasonic percaya bahwa acara ini dapat memberikan semangat bagi para peserta untuk kemudian menginspirasi lebih banyak orang lagi, agar berpartisipasi dalam kegiatan olahraga dan menjaga kesehatan mereka. Kami sangat berterima kasih dapat menjadi bagian dari acara ini, dan berharap dapat terus berkontribusi dalam kegiatan-kegiatan positif di masa mendatang," seru Keisuke.(chi/jpnn)

Keikutsertaan Panasonic dalam Jakarta International Marathon juga merupakan bagian dari upaya perusahaan untuk mendukung acara-acara olahraga.


Redaktur & Reporter : Yessy Artada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News