Hadir di Rakernas, Muhadjir Effendy Sampaikan Pesan Penting kepada MPM Muhammadiyah
“Saya mengapresiasi kerja keras MPM dan MPM seluruh wilayah yang telah bergotongroyong dalam kerja pemberdayaan yang terukur, presisi," ungkap Muhadjir.
Ketua MPM PP Muhammadiyah M. Nurul Yamin menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang menyukseskan agenda ini. Yamin juga mengatakan bahwa proses rapat kerja berjalan secara dinamis untuk merumuskan langkah strategis, taktis dan operasional.
“Rapat kerja ini kita selenggarakan untuk merumuskan langkah strategis yang operasional. Menjalankan substansi dari kerja majelis sudah diputuskan pada muktamar,” ungkapnya.
Wakil Rektor II UMP, Ikhsan Mujahid mengaku gembira bisa menjadi tuan rumah Rakernas MPM PP Muhammadiyah. Selain itu, ini juga sebagai komitmen UMP dalam menjadi “Rumah Persyarikatan”.
Setelah melakukan seremoni penutupan, seluruh peserta Rakerna MPM PP Muhammadiyah kemudian melanjutkan agenda kunjungan ke Kebun Kelapa Kopyor UMP dan Kandang Kambing Perah kelompok dampingan JATAM Banyumas.
Dalam Rakernas MPM PP Muhammadiyah ini berhasil merumuskan beberapa langkah taktis, seperti pengukuhan Jamaah Tani Muhammadiyah (JATAM) dan merencanakan penambahan anggota JATAM sebanyak 10.000 dari seluruh wilayah di Indonesia.(mcr10/jpnn)
Menko PMK sekaligus Ketua PP Muhammadiyah, Muhadjir Effendy menyampaikan sejumlah pesan penting saat hadir secara daring dalam penutupan Rakernas MPM
Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul
- Mendes Yandri Ajak Kader Muhammadiyah Bersinergi Memajukan Seluruh Desa di Indonesia
- Kenaikan HJE Rokok Tidak Mendukung Upaya Prokesehatan
- ICONZ ke-8 Bahas Peran Zakat dalam Mengentaskan Kemiskinan Ekstrem
- Resmi Hadir, Penabulu Shop Punya Visi Sosial Berkelanjutan
- Menteri Bahlil Sebut Muhammadiyah Bakal Kelola Tambang Milik Andaro Energy
- Dukung Makan Bergizi Gratis, YLPKGI-Muhammadiyah Teken MoU Program ASIK