Hadir Sidang Tahunan, Jokowi Kenakan Pakaian Adat Betawi, Maruf dari Palembang

jpnn.com, JAKARTA - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) mengenakan pakaian adat Betawi ketika hadir dalam Sidang Tahunan MPR dan Sidang Bersama DPR serta DPD RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (16/8).
Jokowi datang ke kompleks parlemen sekitar pukul 08.59 WIB dengan didampingi sang istri, Iriana Jokowi yang mengenakan kebaya berkelir krem.
Sementara itu, Wapres RI Maruf Amin mengenakan pakaian adat Palembang untuk menghadiri Sidang Tahunan MPR dan Sidang Bersama DPR serta DPD RI.
Wapres RI datang ke lokasi lebih dahulu daripada Jokowi sekitar pukul 08.30 WIB dengan didampingi sang istri, Wury Estu Handayani.
Area Kompleks Parlemen memang melaksanakan Sidang Tahunan MPR RI pada Jumat sekitar pukul 09.30 WIB, lalu dilanjutkan Sidang Bersama DPR dan DPD RI.
Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPR RI Indra Iskandar menyebut tokoh yang pernah menjabat Presiden dan Wapres RI turut diundang dan telah terkonfirmasi hadir.
Misalnya, Presiden kelima RI Megawati Soekarnoputri, Wapres keenam RI Try Sutrisno, hingga Wapres ke-10 RI Jusuf Kalla (JK) hadir dalM Sidang Tahunan MPR dan Sidang Bersama DPR serta DPD RI.
"Itu yang hadir itu Ibu Megawati, kemudian Bapak Tri Sutrisno, sampai Pak Yusuf Kalla. Hanya Pak SBY yang enggak hadir," kata Indra. (ast/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Jokowi dan Maruf Amin mengenakan pakaian adat yang berbeda ketika keduanya hadir dalam Sidang Tahunan MPR dan Sidang Bersama DPR serta DPD RI.
Redaktur : Fathan Sinaga
Reporter : Aristo Setiawan
- Lemkapi Minta Pertemuan Sespimmen dengan Jokowi Tak Dipolitisasi
- Komisi III Berikan Ruang eks Pemain Sirkus dengan Pengelola Taman Safari Duduk Bersama
- Peserta Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Dugaan Keterlibatan Polisi Pada Pilpres 2024
- Muncul Usulan Copot Menteri Terafiliasi Jokowi, Legislator PDIP: Berarti Ada Masalah
- KPK Periksa Satori Terkait Dugaan Korupsi Dana CSR Bank Indonesia
- Peserta Sespimmen Menghadap ke Jokowi, Pengamat: Berisiko Ganggu Wibawa Prabowo