Hadiri Grand Launching Wiraraja GESEIP, Menko Airlangga Dorong Investasi Ekonomi Hijau di Batam

jpnn.com, BATAM - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menghadiri Grand Launching Wiraraja Green Renewable Energy and Smart-Eco Industrial Park (GESEIP) di Kawasan Industri Wiraraja Batam, Provinsi Kepulauan Riau, Senin (26/8).
Menko Airlangga menyampaikan pemerintah terus memanfaatkan berbagai momentum dengan mendorong transformasi ekonomi untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, salah satunya melalui transformasi ekonomi hijau.
“Kita tahu bahwa ekonomi Indonesia cukup baik di tengah global, yaitu di antara negara G20, kita (Indonesia) top five dengan pertumbuhan rata-rata lima persen, dan inflasi yang rendah di 2,13 persen di bulan Juli," kata Menko Airlangga dalam keterangan resminya, Senin (26/8).
Dia menyebut Kepulauan Riau (Kepri) juga tumbuh secara baik di kuartal kedua, yakni 4,9 persen dan menjadi salah satu provinsi dengan kawasan ekonomi khusus (KEK) terbanyak di Indonesia.
"Kepri tentunya menjadi pintu bagi investasi Indonesia,” ungkap Menko Airlangga.
Terinspirasi dari nama Aria Wiraraja, seorang tokoh muda cemerlang pada abad ke-13 Masehi yang pada usia 30-an sudah dipercaya menjadi penasehat di Kerajaan Singhasari, Kawasan Industri Wiraraja terus mengembangkan kemampuannya untuk dapat menarik semakin banyak investasi.
Diresmikan menjadi Poyek Strategis Nasional pada 18 Maret 2024, Kawasan Industri Wiraraja yang berlokasi di Kota Batam ini diharapkan juga mampu turut berkontribusi cemerlang bagi perekonomian nasional.
Kawasan Industri Wiraraja sendiri telah menjadi lokasi dari delapan perusahaan diresmikan dalam grand launching tersebut.
Pemerintah terus mendorong transformasi ekonomi untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, salah satunya melalui transformasi ekonomi hijau
- Tak Risau, Sri Mulyani Sebut Rupiah Sejalan dengan Perekonomian Domestik
- Peringatan Hari Bumi 2025, PalmCo Atur Strategi untuk Percepat Net Zero Emisi
- Antisipasi Dampak Tarif Resiprokal AS, Bea Cukai Jaring Masukan Pelaku Usaha Lewat CVC
- Sepakat dengan IMF, Ekonom Bank Mandiri Sebut Indonesia Salah Satu Pusat Ekonomi Dunia
- Grinviro Hadirkan Solusi Pengolahan Air Limbah Industri Berkelanjutan di Inatex 2025
- Reklasifikasi Mitra Jadi Karyawan Bakal Jadi Bumerang Bagi Industri Mobilitas