Hadiri Kampanye Gerindra, PPP Tepis Incar Jadi Cawapres Prabowo
jpnn.com - JAKARTA - Kehadiran Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Suryadharma Ali (SDA) saat kampanye partai Gerindra di Gelora Bung Karno (GBK), Minggu (23/3) memunculkan spekulasi bahwa PPP mengincar jadi pendamping Prabowo Subianto sebagai calon wakil presiden.
Namun hal ini ditepis Ketua DPP PPP, Arwani Thomafi. Dia meminta kehadiran SDA dan sejumlah pengurus DPP PPP saat kampanye Gerindra maupun, atau apresiasi Prabawo terhadap PPP tidak ditafsirkan secara berlebihan.
"Jangan ditafsiri secara berlebihan. Ini komunikasi politik antar pimpinan parpol ditengah kontestasi Pemilu yang semakin dinamis. Ini untuk menunjukkan persaudaran sesama kader bangsa," kata Arwani dikonfirmasi wartawan, Senin (24/3).
Ditegaskan, PPP memandang penting persaudaraan antar kontestan peserta Pemilu. Perbedaan partai menurut Arwani boleh-boleh saja, namun dalam menghadapi pesta demokrasi lima tahunan ini, hati harus tetap dingin.
Terkait anggapan PPP mengincar kursi cawapres Prabowo yang akan diusung Gerindra, Arwani menegaskan bahwa partainya belum memutuskan soal capres-cawapres sebelum Pemilihan Legislatif (Pileg).
"Sesuai dengan hasil Mukernas II di Bandung, keputusan untuk mengusung Capres Cawapres akan dilakukan dalam forum Rapimnas setelah Pileg 9 April," tandasnya. (Fat/jpnn)
JAKARTA - Kehadiran Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Suryadharma Ali (SDA) saat kampanye partai Gerindra di Gelora Bung Karno (GBK),
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Prabowo Larang Menteri Sampaikan Hal Rawan Lewat Telepon, Ini Sebabnya
- Komnas HAM Ungkap Aktor Pembubaran Diskusi FTA di Kemang, Oh Si Rambut Kuncir
- Polisi Tangkap 2 Tersangka Kasus Suap Pembangunan TPT Bronjong Dinas LH Cilegon
- Soal Label BPA, Asosiasi Depot Air Minum Minta Semua Pihak Bersaing Secara Sehat
- Kapolri & Menteri ATR Sepakat Kerja Sama Berantas Mafia Tanah Tanpa Toleransi
- Seskab Teddy & Menlu Sugiono Dampingi Presiden Kunjungan ke Lima Negara