Hadiri KTT W7 G7 di Roma, Dr Jessica: Wanita RI Juga Mampu Bersaing di Kancah Internasional
jpnn.com, JAKARTA - Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) W7 G7 yang digelar pada 8 Mei 2024 lalu di Roma, Italia ternyata dihadiri oleh satu perwakilan Indonesia Dr. Jessica N Widjaja.
Sebagai Group of 7 yang berisikan 7 negara maju beranggotakan Amerika Serikat, Italia, Kanada, Britania Raya, Jepang, Jerman dan Prancis, menjadi suatu hal yang istimewa ketika Indonesia bisa menempatkan perwakilannya dalam Konferensi Tingkat Tinggi tersebut.
Jessica menyampaikan bahwa ia hadir memenuhi undangan W7 sebagai delegasi Indonesia. Seperti halnya kehadiran Jessica di forum-forum dunia sebelumnya, keberadaan wanita Indonesia akan menjadi sebuah etalase yang menunjukkan kelayakan dan kemampuan perempuan Indonesia di mata Dunia.
"Tentu untuk menunjukkan kemampuan yang setara bahkan mampu bersaing di kancah Internasional dengan negara-negara terbaik," yakinnya.
Jessica menegaskan bahwa isu kemanusiaan, kesetaraan gender, kewirausahaan perempuan, perlindungan terhadap perempuan dan anak hingga konflik dunia menjadi misi yang ingin ia kemukakan dalam forum ini.
"Kita ingin mendapatkan suatu solusi konkrit yang membawa pada arus perubahan besar dan global, dimana perempuan bukan hanya hadir sebagai bagian dari pelaksana kebijakannya namun juga penentu kebijakan dunia itu sendiri," pujinya.
Ia meyakini bahwa W7 G7 sebagai forum negara maju dunia memiliki fungsi lebih kuat dari sekedar sebuah forum seremonial atau refreshment reunion.
"Setiap detik yang dihabiskan dalam momentum ini harus berdampak sistemik terhadap perubahan yang ingin dituju. Di mana kita ingin membuat sebuah sejarah besar yang bermanfaat bukan?" ungkap Jessica.
Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) W7 G7 yang digelar pada 8 Mei 2024 lalu di Roma, Italia ternyata dihadiri oleh satu perwakilan Indonesia Dr. Jessica N Widjaja.
- Chief Human Capital Officer ACC Raih Indonesia Most Powerful Women Awards 2024
- Wanita Dijual kepada Pria Bertarif Sampai Rp 750 Ribu, Ada yang 17 Tahun
- Tips Menjaga Kesehatan Reproduksi Wanita Secara Alami
- 2 Oknum Polisi Tutupi Pembunuhan Wanita di Karo, Sahroni: Ini Sangat Melenceng
- Hiii, Mayat Wanita Tanpa Kepala Ditemukan di Muara Baru
- Wanita di Pandeglang Jadi Pengedar Sabu-Sabu, Dikendalikan MR dari Lapas Cilegon