Hadiri Penghormatan Obama untuk Jawara WNBA
General Manager PT DBL Indonesia Diundang ke Gedung Putih
Sabtu, 22 September 2012 – 00:11 WIB
Pada pekan terakhir, Masany dan peserta lain kembali berkumpul di Washington untuk menjalani sesi diskusi panel. Mereka diminta berbagi pengalaman tentang hal-hal yang sudah didapat selama dua minggu magang di perusahaan.
Pada minggu terakhir itu pula Masany kembali mendapat kehormatan. Di antara 17 peserta, dipilih tiga perempuan yang prestasinya dianggap paling menonjol. Mereka akan diikutsertakan dalam summit tahunan espnW: Women + Sports. Masany termasuk di antara tiga perempuan itu. Dua lainnya adalah Aparna Popat, mantan atlet Olimpiade bulu tangkis dari India, dan Grace Kiraguri asal Kenya. Acara dilangsungkan di Ritz-Carlton, Dove Mountain, Tucson, Arizona, 1–3 Oktober mendatang.
’’Rasanya, agenda selama di AS ini nggak ada yang nggak bikin bahagia,’’ ujar Masany. Pada pertemuan itu, akan dilakukan dialog yang konstruktif membahas agenda olahraga untuk perempuan. Juga, ada jadwal kunjungan ke markas NBA di New York. Tapi, Masany belum mendapat kepastian tanggal. ’’Banyak hal baru yang saya dapat dan saya yakin bisa diaplikasikan dalam manajemen olahraga di tanah air nanti,’’ ungkapnya. (*/c5/ari)
Memasuki minggu ketiga mengikuti Global Sport Mentoring Program, General Manager PT Deteksi Basket Lintas (DBL) Indonesia Masany Audri Gultom mendapat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Eling Lan Waspada, Pameran Butet di Bali untuk Peringatkan Melik Nggendong Lali
- Grebeg Mulud Sekaten, Tradisi yang Diyakini Menambah Usia dan Menolak Bala
- AKBP Condro Sasongko, Polisi Jenaka di Tanah Jawara
- MP21 Freeport, Mengubah Lahan Gersang Limbah Tambang Menjadi Gesang
- Sekolah Asrama Taruna Papua, Ikhtiar Mendidik Anak-anak dari Suku Terpencil Menembus Garis Batas
- Kolonel Zainal Khairul: Pak Prabowo Satuan Khusus, Saya Infanteri dari 408