Hadiri Upacara di Istana, Anies Singgung soal Keadilan

jpnn.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan turut mengikuti Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia di Istana Merdeka, Rabu (17/8).
Pada kesempatan itu, Anies menyinggung soal persatuan dan keadilan.
Anies menyampaikan bahwa pemerintah saat ini mengangkat tema Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat.
"Mengingatkan kita semua bahwa kita merdeka untuk mendapatkan keadilan yang hakiki dan perjuangan untuk itu harus kita teruskan," kata Anies.
Anies menerangkan setiap warga Indonesia yang ada saat ini memiliki utang atas kemerdekaan RI.
Masyarakat Indonesia merasakan manfaat kemerdekaan.
"Sudah saatnya bagi kita menggunakan peringatan Hari Kemerdekaan untuk membayar kembali kepada republik, berbakti untuk republik, karena kita sudah mendapatkan begitu banyak dari republik," kata dia.
Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu berharap ke depannya seluruh masyarakat Indonesia fokus menjaga kebersamaan dan persatuan.
Anies Baswedan menerangkan setiap warga Indonesia yang ada saat ini memiliki utang atas kemerdekaan RI.
- Tom Lembong Jalani Sidang Perdana, Istri Hingga Anies Memberikan Dukungan
- Istana Minta Perusahaan Swasta Terapkan Waktu Kerja Fleksibel Jelang Lebaran
- Gerakan Rakyat Bakal Jadi Parpol, Lalu Dukung Anies, Pengamat Ungkap Indikasinya
- Pram-Rano Buka Kemungkinan Lanjutkan Pembangunan ITF Sunter yang Digagas Anies
- Demo Indonesia Gelap Sempat Memanas, Mahasiswa Merobohkan Pagar Beton
- Pengamat: Mendiktisaintek Satryo Soemantri Layak Direshuffle oleh Prabowo