Hafal Al-Fatihah pada Usia 4 Tahun, Anak Aura Kasih Bikin Bangga

jpnn.com, JAKARTA - Selebritas Aura Kasih memperkenalkan anak tentang ajaran agama Islam sejak masih usia dini.
Dia mengaku bangga sang putri sudah menghafal Surat Al-Fatihah pada usia 4 tahun.
"Dia sudah bisa Al-Fatihah," kata Aura Kasih saaf ditemui di kawasan Sawah Besar, Jakarta Pusat, baru-baru ini.
Tak hanya itu, sang putri yang bernama Arabella Amaral itu juga sudah hafal doa-doa yang dibaca sehari-hari.
Aura Kasih mengatakan sang anak diperkenalkan bacaan doa beserta artinya agar lebih paham.
"Doa makan, mau tidur. Jadi, aku ajarinnya Arab dan artinya. Nanti, dia sudah gede, belajar sendiri," tuturnya.
Disinggung soal puasa Ramadan, janda 1 anak itu belum membiasakan hal tersebut.
Menurutnya, sang putri masih terlalu kecil untuk berpuasa. Dia menunggu usia sang putri sedikit lebih besar untuk memulai puasa.
Anak hafal bacaan surat Al-Fatihah pada usia 4 tahun, penyanyi Aura Kasih bangga.
- Pemudik Diimbau Pulang Lebih Awal Hindari Puncak Arus Balik, Manfaatkan Diskon Tol
- Lonjakan Kendaraan di GT Kalikangkung Saat Arus Balik Lebaran Capai 158 Persen
- Angka Kecelakaan Mudik Turun, Anggota Komisi III Minta Semua Pihak Optimalkan Pelayanan
- Salat Id di Wilayah Polres Priok Berjalan Khidmat Berkat Sinergi Masyarakat dan Aparat
- Ketua MUI Ajak Umat Islam Tetap Memiliki Integritas Seusai Ramadan
- Johan Rosihan PKS: Idulfitri jadi Momentum Membangun Negeri dengan Akhlak