Hahaha, Keponakan Prabowo Curhat sama Pak Jonan Kalau Masih Jomblo
jpnn.com - JAKARTA - Ignasius Jonan menghadiri rapat perdananya di komisi VII DPR sebagai Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM).
Satu-satu anggota di komisi yang membidangi energi itu lantas memperkenalkan diri agar koordinasi bisa berjalan dengan baik.
Ada yang menarik dari perkenalan ini. Anggota Fraksi Gerindra Aryo Djojohadikusumo curhat belum punya kekasih di hadapan Jonan.
"Meskipun saya bukan anggota komisi VII yang paling muda, tapi saya satu-satunya anggota yang jomblo di sini," ujarnya disambut senyum Jonan.
Setelah itu, keponakan Prabowo Subianto itu mengaku dirinya mengenal baik sosok Jonan ketika masih menjadi Direktur Utama Bahana Pembinaan Usaha Indonesia.
"Saya kenal Pak Jonan waktu masih direktur PT Bahana Utama. Ayah saya (Hashim Djojohadikusumo) penerima dana BLBI, debitur utama yang lunasi hutang. Semoga hubungan baik terjalin kedepannya," tutur politikus Gerindra itu.(dna/jpg/chi/jpnn)
JAKARTA - Ignasius Jonan menghadiri rapat perdananya di komisi VII DPR sebagai Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM). Satu-satu anggota di
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Menag Dikirimi Sejumlah Barang Berharga oleh Orang Misterius
- Polisi Tembak Siswa SMK di Semarang: Keterangan Siapa yang Benar?
- Usut Kasus Investasi Fiktif, KPK Panggil Petinggi PT. Insight Investmen Management dan PT Taspen
- Wayan Sudirta Soroti Sejumlah Persoalan di Institusi Polri Termasuk Kasus Penembakan Anggota Paskibraka di Semarang
- Aktif Dorong Reformasi Keuangan, Misbakhun Raih Penghargaan
- Polda Riau Sita 30 Kg Sabu-Sabu, Irjen Iqbal Ancam Jerat Hukuman Mati Bandar Narkoba