Hair Growth Cell, Solusi untuk Masalah Kerontokan dan Rambut Menipis
jpnn.com, JAKARTA - Kerontokan dan penipisan rambut dapat berujung dengan masalah kebotakan. Masalah tersebut tidak peduli usia tua atau muda, semua bisa mengalaminya.
Masalah tersebut disebabkan beberapa hal di antaranya, gaya hidup, tingkat stres, dan salah perawatan, seperti bleaching, pewarnaa, smoothing, serta catok.
Klinik kecantikan Dermapro SF memberikan solusi untuk masalah rambut itu dengan menghadirkan treatment Hair Growth Cell.
Treatment itu untuk menyuburkan dan menyehatkan kembali kondisi rambut serta akarnya.
"Proses treatment diawali dengan pencucian rambut agar bersih dan steril, lalu penyuntikan serum hair growth," kata Dokter Rocky Chua, di Klinik Dermapro SF, Selasa (14/12).
Selanjutnya, kata Dokter Chua, treatment dilanjutkan dengan memasukan serum menggunakan metode micro-needling di kulit kepala.
"Treatment ini berfungsi untuk menyehatkan kembali area kulit kepala dan akar rambut," tuturnya.
Dia melanjutkan bahwa treatment diakhiri dengan pemberian serum hair mist di seluruh permukaan rambut untuk membantu menutrisi setiap helainya.
Treatment Hair Growth Cell menjadi solusi untuk masalah kerontokan dan rambut menipis.
- 10 Cara Menjaga Kesehatan Rambut Agar Selalu Tetap Kuat dan Berkilau
- Dokter Rocky Chua Raih Penghargaan Mazta Farma Pioneer Award
- Dermapro SF Raih Penghargaan Klinik Kecantikan Favorit Artis
- Thick & Black ERHA Hair Center Beri Solusi Perawatan Rambut Sehat dan Lebat
- Sedang Tren, Transplantasi Rambut Atasi Masalah Kebotakan
- 3 Tren Perawatan Kecantikan 2024, Solusi Awet Muda, Desy Ratnasari Sudah Coba