Hajar Catania 4-0, Roma Jauhi Napoli
jpnn.com - ROMA - AS Roma berhasil memanfaatkan dengan baik hasil imbang yang dipetik Napoli ketika bersua Cagliari dengan skor 1-1. Roma menggunakan hasil imbang tersebut untuk menjauhi Napoli.
Caranya ialah dengan menjungkalkan sang tamu Catania. Tak tanggung-tanggung, Roma menggunduli Catania dengan skor 4-0 (1-0) pada Serie A pekan ke-17 di Stadion Olimpico, Minggu (22/12) malam.
Empat gol I Lupi, julukan Roma dijaringkan Mehdi Benatia pada menit ke-18 dan 59, Mattia Destro (55) serta Gervinho sepuluh menit sebelum peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan dibunyikan.
Kemenangan tersebut memiliki tiga arti bagi Roma. Di satu sisi, Roma melebarkan jarak dengan Napoli. Daniele De Rossi dkk kini duduk di urutan kedua setelah membukukan 41 poin, lima angka lebih banyak dari koleksi Napoli.
Di sisi lain, kemenangan tersebut juga menjaga jarak Roma dengan Juventus. Roma tetap berjarak lima angka dengan Juventus yang di laga bersamaan berhasil menekuk Atalanta dengan skor telak 4-1.
Selain itu, hasil absolut tersebut juga membuat Roma masih meneguhkan statusnya sebagai unbeaten team alias tim tak terkalahkan. Tim racikan Rudi Garcia itu membukukan 15 kemenangan dan lima hasil imbang dalam 17 pertandingan yang sudah dijalani.
Sebaliknya, bagi Catania, kekalahan tersebut membuat mereka semakin sulit lepas dari jerat degradasi. Catania kini tertahan di urutan buncit setelah hanya membukukan sepuluh angka. (jos/jpnn)
ROMA - AS Roma berhasil memanfaatkan dengan baik hasil imbang yang dipetik Napoli ketika bersua Cagliari dengan skor 1-1. Roma menggunakan hasil
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Diikuti 20 Tim, Babak Grand Finale Meet the World SKF Siap Digelar di Jakarta
- Pj Gubernur Apresiasi Dampak Positif Aquabike World Championship bagi Sumut
- FIBA Asia Cup 2025: Timnas Basket Putra Cari Peluang Kemenangan Melawan Korea
- Begini Langkah Pordasi Menatap Olimpiade LA 2028, Siapkan Program Kesejahteraan Hewan
- Kekuatan Borneo FC di Mata Adam Alis, Pesaing Kuat Liga 1
- Adam Alis Mengaku Betah di Persib, Berharap Dipermanenkan