Hajar Nuggets, Clippers Bukukan Rekor Klub

jpnn.com - LOS ANGELES - Los Angeles Clippers berhasil mencetak rekor klub. Rival sekota Los Angeles Lakers itu berhasil membukukan k57 kemenangan dalam satu musim kompetisi NBA.
Itu terjadi setelah Clippers sukses menjungkalkan Denver Nuggets dengan skor telak 117-105 dalam laga yang dilangsungkan di Staples Center, Rabu (16/4) WIB. Itu merupakan pertandingan kandang terakhir bagi Clippers.
Chris Paul menjadi bintang kemenangan Clippers setelah berhasil menyumbangkan double double dengan 21 poin dan sepuluh assist. DeAndre Jordan juga membukukan double double dengan 13 poin dan 16 rebound.
"Kemenangan ini memang sangat bagus. Semuanya berjalan baik. Namun, kni tantangan sesungguhnya ada di babak playoff," terang Paul sebagaimana dilansir laman ESPN.
Di kubu Nuggets, Kenneth Faried menjadi pemain tersubur setelah berhasil menyumbangkan 21 poin. Mozgov juga tampil hebat setelah mencetak double double dengan 18 poin dan sebelas rebound.
"Setiap saat, selalu sulit bermain melawan tim dengan pemain besar seperti mereka. Mereka tampil sangat bagus ketika berada di under basket," tegas Mozgov. (jos/jpnn)
LOS ANGELES - Los Angeles Clippers berhasil mencetak rekor klub. Rival sekota Los Angeles Lakers itu berhasil membukukan k57 kemenangan dalam satu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 10 Pemain Persebaya Raih Kemenangan Penting dari Madura United
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?