Hajar QPR, Southampton Masuk Tiga Besar
jpnn.com - LONDON- Southampton kembali ke jalur kemenangan. Tim racikan Ronald Koeman itu sukses menekuk Queens Park Rangers dengan skor 1-0 (0-0) pada pekan ke-24 Premier League 2014/2015.
Namun, Southampton tak bisa leluasa memetik kemenangan dalam laga yang dilangsungkan di Loftus Road, Sabtu (7/2). Meski menguasai laga, Southampton terus saja kesulitan mencetak gol.
Southampton harus berterima kasih pada Saido Mane yang berhasil mencetak gol sesaat sebelum pertandingan kelar. Saat itu, Mane sukses memanfaatkan umpan matang Maya Yoshida.
Dalam laga itu, Southampton berhasil menguasai laga sebanyak 55 persen. Mane dkk juga berhasil melepaskan lima shots on target. Sedangkan tuan rumah melepaskan empat tembakan ke gawang.
Kemenangan itu membuat Southampton kini menduduki posisi ketiga dengan koleksi 45 angka. Sementara, QPR terperosok di posisi ke-19 setelah hanya mengumpulkan 19 poin. (jos/jpnn)
LONDON- Southampton kembali ke jalur kemenangan. Tim racikan Ronald Koeman itu sukses menekuk Queens Park Rangers dengan skor 1-0 (0-0) pada pekan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Struktur Kepengurusan PBSI Periode 2024-2028, Taufik Hidayat Dikabarkan Turun Gunung
- Siapa Pengganti Rafael Struick di Lini Serang Timnas Piala AFF 2024? Shin Tae-yong Buka Suara
- Piala AFF 2024: Shin Tae Yong Bicara Nasib Pemain Abroad, 3 Nama Dipastikan Gabung
- Honda Akhirnya Menurunkan Prototipe RC213V 2025 di Jerez, Bagaimana Hasilnya?
- Begini Perasaan Bintang Bali United Kembali Bertemu Shin Tae Yong
- Piala AFF 2024: Kabar Tak Sedap dari Persiapan Timnas Indonesia, 2 Pemain Cedera