Hajar Raonic, Murray Jaga Asa ke Semifinal
jpnn.com - LONDON - Andy Murray menjaga asa lolos semifinal ATP World Tour Finals 2014. Itu terjadi setelah Murray sukses menekuk Milos Raonic dengan skor 6-3, 7-5 pada laga kedua di O2 Arena, Rabu (12/11) malam.
Ini adalah kemenangan pertama Murray di babak round robin. Sebelumnya, petenis terbaik Inggris Raya itu dipaksa mengakui kehebatan wakil Jepang, Kei Nishikori pada laga perdana.
“Tentu saja malam ini saya bermain lebih baik. Saya memukul bola jauh lebih bersih dibanding pada laga pertama,” terang Murray setelah pertandingan di laman resmi ATP.
Kini, Murray akan menghadapi pertandingan terakhir kontra Roger Federer. Jika mampu memetik kemenangan, Murray bisa berharap banyak untuk menjejak ke babak semifinal.
“Itu akan menjadi pertandingan yang sulit. Namun, laga itu juga akan sangat menarik. Saya berharap bisa bermain baik. Kami sering bertanding dengan bagus beberapa tahun terakhir,” tegas Murray. (jos/jpnn)
LONDON - Andy Murray menjaga asa lolos semifinal ATP World Tour Finals 2014. Itu terjadi setelah Murray sukses menekuk Milos Raonic dengan skor 6-3,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PSBS vs Persib: Maung Bandung Pincang, Bojan Hodak tak Risau
- Debut Apik Bidadari Cantik dari Bulgaria, Langsung Bikin Gresik Kalah di Kandang
- Proliga 2025: Thuy Cedera, Gresik Petrokimia Kalah dari Jakarta Livin
- Asyik, Laga Pelita Jaya vs Dewa United Disiarkan Gratis di Youtube
- Nova Arianto Cukup Puas Komposisi Skuad Timnas U-17 Indonesia, tetapi Punya Catatan
- Prawira Bandung Siap Bikin Kejutan di IBL 2025