Hajar Robredo, Federer Tembus Perempat Final
jpnn.com - WIMBLEDON - Roger Federer masih menjaga asa juara Grand Slam Seri Wimbledon 2014. Petenis asal Swiss berusia 32 tahun itu kini sudah menjejakkan kakinya di babak perempat final.
Tiket itu diraih setelah Federer berhasil menyingkirkan petenis Spanyol, Tommy Robredon dengan skor 6-1, 6-4, 6-4 dalam laga yang dilangsungkan di Court One, Selasa (1/7) malam WIB.
Bagi Federer, itu adalah perempat final ke-42 sepanjang keikut sertaanya di turnamen level Grand Slam. Sementara, bagi Robredo, kekalahan itu membuatnya tak pernah bisa melampaui babak keempat.
“Saya sangat senang dengan kemenangan ini. Saya bisa memulainya dengan bagus dan menjaga momentumnya hingga akhir,” terang Federer di laman Sky Tennis.
Bagi Federer, Grand Slam seri Wimbledon adalah ajang tepat untuk menambah gelar juara. Pasalnya, Federer memiliki rekor bagus di Wimbledon setelah berhasil mengemas tujuh gelar juara.
“Robredo bermain sangat baik. Karena itu saya senang bisa menang straight set. Bisa lolos ke perempat final adalah hal yang menyenangkan sebab garis akhir lebih dekat dibandingkan titik start,” tegas Federer. (jos/jpnn)
WIMBLEDON - Roger Federer masih menjaga asa juara Grand Slam Seri Wimbledon 2014. Petenis asal Swiss berusia 32 tahun itu kini sudah menjejakkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Daftar Nominasi Pemain Terbaik Dunia FIFA 2024: Ada Messi, Haaland, Vinicius Jr, hingga Mbappe
- Liverpool vs Manchester City, Arne Slot Anggap Bukan Laga Mudah
- Cetak 2 Gol ke Gawang Persib, Bomber Port FC Jadi Man of The Match, Ini Kuncinya
- ACL 2: Bojan Hodak Geram Persib Beri Gol Murah buat Thai Port FC
- Shin Tae Yong Ungkap Target di Piala AFF 2024
- Rekap Penggunaan VAR Hingga Pekan ke-11 Liga 1