Hajar Warga Bali, Bule Australia Ditangkap Polisi

jpnn.com, KARANGASEM - Warga negara asing (WNA) bernama Walker Luke Vincent (60) terpaksa berurusan dengan kepolisian di Bali. Pria berpaspor Australia itu menghajar I Nengah Semini yang seumuran dengannya.
Semini merupakan warga Banjar Padang Sari, Tianyar Tengah, Kubu di Kabupaten Karangasem. Kini, Polres Karangasem telah menahan Walker, Jumat (26/1).
Bule tinggi besar itu memang sempat melayangkan tinjunya ke Semini hingga tersungkur. Korban mengalami luka di pelipis mata dan bibir usai kena tinju pelaku.
“Pelaku sudah kami periksa. Setelah pemeriksaan selesai, pelaku langsung kami tahan. Yang bersangkutan kami tahan di sel tahanan Polres (Karangasem),” ujar Kapolsek Kubu AKP Made Suadnyana seperti diberitakan Radar Bali.
Aksi pemukulan berawal ketika Vincent meminta Semini membuat cetakan pilar untuk bangunan rumahnya. Namun, karena keterbatasan dalam komunikasi, terjadi salah paham.
Semini kurang mengerti Bahasa Inggris. Cetakan pilar rumah yang dibuat Semini ternyata kurang memuaskan Vincent.
Akhirnya, Vincent marah-marah dalam Bahasa Inggris. Namun, ucapannya tak dipahami Semini sehingga pria lanjut usia itu pulang ke rumahnya.
Selanjutnya, Vincent mencari Semini di rumahnya. Di rumah Semini pula terjadi kesalahpahaman yang berujung pemukulan.
Warga negara asing (WNA) bernama Walker Luke Vincent (60) terpaksa berurusan dengan kepolisian di Bali karena menghajar warga Karangasem.
- BPKN Sebut Kebijakan Gubernur Bali Soal AMDK di Bawah 1 Liter Beri Dampak Negatif
- Mantan Pacar Punya Kekasih Lagi, Polisi di Palembang Pamer Senjata Api
- Rayakan Liburan Paskah yang Mewah di The Ritz-Carlton Bali
- Sahroni Viralkan Dokter dan Istrinya Aniaya ART di Jaktim
- Komentar Sahroni Soal Penanganan Kasus Penganiayaan ART di Jakarta Timur
- Polres Jaktim Tangkap Pasutri Penganiaya ART, Sahroni Mengapresiasi