Haji Lulung Pelopori Pemanggilan Ahok untuk Jelaskan Korupsi di DKI
jpnn.com - JAKARTA - DPRD DKI Jakarta akan memanggil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama. Pemanggilan ini didasarkan pada kasus korupsi yang terjadi di masa kepemimpinan pria yang akrab disapa dengan nama Ahok itu.
Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Abraham Lunggana alias Haji Lulung mengaku akan menjadi inisiator pemanggilan Ahok. Menurut Lulung, tujuan pemanggilan itu untuk mendapatkan penjelasan dari Ahok.
"Saya akan menjadi inisiatornya. Karena sudah ada dua kasus korupsi di masa Ahok," kata Lulung di DPRD DKI, Jakarta, Kamis (30/7).
Dua kasus korupsi yang dimaksud Lulung adalah pengadaan unit uninterruptible power supply (UPS), serta pengadaan alat printer dan scanner. Politikus PPP itu menilai kasus dugaan korupsi yang kini ditangani Bareskrim Polri tersebut tidak lepas dari tanggung jawab Ahok sebagai gubernur.
Bersama pimpinan dewan lainnya, Lulung sedang menyiapkan pemanggilan terhadap Ahok. Rencananya, pemanggilan itu akan dilakukan secepatnya. "Pokoknya secepatnya akan kami panggil," tandas Lulung.(gil/jpnn)
JAKARTA - DPRD DKI Jakarta akan memanggil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama. Pemanggilan ini didasarkan pada kasus korupsi yang terjadi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS