Halle Berry Tunda Rencana Pernikahan
Kamis, 18 Oktober 2012 – 14:37 WIB
HALLE BERRY terpaksa menunda rencana pernikahannya karena harus pindah rumah. Bintang ‘Cloud Atlas’ ini dikabarkan akan menikah dengan Olivier Martinez, namun sebelum pernikahan itu berlangsung, ia harus terbang ke Perancis demi anak semata wayangnya, Nahla yang berusia 4 tahun. Bintang berusia 46 tahun ini mengatakan, proses perpindahan rumah ini tentunya akan berlangsung cukup lama, mengingat dia dan mantan suaminya, Gabriel Aubry tidak harmonis akibat masih memperebutkan Nahla.
"Aku tidak yakin apakah beberapa bulan ke depan akan dapat tinggal di sini. Pertama aku harus mencari tempat untuk menetap,” ungkap Halle kepada majalah InStyle, Rabu (17/10).
"Aku harus mengutamakan privasi yang lebih besar karena demi keamanan Nahla. Dia harus ikut denganku sepanjang waktu walapun dia sudah merasa tidak nyaman. Tapi, dia harus mengerti karena dia adalah orang yang paling berharga untukku, bukan dalam arti dia lahir dari Rahim dari seorang selebriis Hollywood,” papar Halle.
Baca Juga:
HALLE BERRY terpaksa menunda rencana pernikahannya karena harus pindah rumah. Bintang ‘Cloud Atlas’ ini dikabarkan akan menikah dengan
BERITA TERKAIT
- Muhammad Gustidin, Dari Lagu City of Lies ke Bisnis Properti dan Kripto
- Al Ghazali Bicara Adegan Panas dengan Zsazsa Utari di Scandal 3
- Nikita Mirzani Akhirnya Sampaikan Pesan Mengharukan untuk Lolly
- Bank Mandiri Hadirkan Konser Super Diva di Indonesia Arena GBK
- Bersama Lego, Serial Animasi Bluey Hadirkan Set Mainan
- Kebakaran di Los Angeles, Pengumuman Nominasi Oscar 2025 Ditunda