Halooo... Jadi Siapa Nih Pendamping Gubernur Kepri?
jpnn.com, TANJUNG PINANG - Gubernur Kepri Nurdin Basirun hingga saat ini belum bisa memastikan siapa calon yang mendampinginya memimpin Kepulauan Riau.
Seperti yang sudah - sudah, Nurdin menyerahkan pada proses pemilihan calon Wakil Gubernur.
"Politik itu ada prosesnya, begitu juga dengan Wagub. Jadi saya kembalikan pada proses," kata Nurdin di Batamcenter kepada Batam Pos (Jawa Pos Group), Sabtu (11/3) sore.
Beberapa partai telah mengusulkan nama-nama calon wakil gubernur. Ia pun mengakui jika kader yang diusulkan oleh masing-masing partai memiliki keunggulan
"Kita sambut baik usulan itu, namun semuanya kita kembalikan pada partai," terangnya.
Nurdin mengaku tidak punya target hingga kapan dirinya memimpin Kepri seorang diri. Sebab, ada aturan yang harus diikuti dalam menentukan siapa calon wakil gubernur.
"Target tak ada, kalau bisa secepatnya. lagian semua harus mengikuti proses, bukan aturan saya sendiri," jelas Nurdin.
Bahkan Nurdin enggan bicara mengenai dua nama yang sempat diajukan ke DPRD Kepri. Menurutnya, usulan itu juga harus mengikuti syarat yang telah ditentukan.
Gubernur Kepri Nurdin Basirun hingga saat ini belum bisa memastikan siapa calon yang mendampinginya memimpin Kepulauan Riau.
- Lagi, Tim Gabungan Menggagalkan Penyelundupan Benih Bening Lobster di Kepri
- Paguyuban Warga Jabar-Banten Dukung Ansar-Nyanyang yang Sudah Terbukti Bangun Kepri
- Ansar-Nyanyang Duet Representasi Prabowo di Provinsi Kepri
- Pasangan Unggulan, Ansar-Nyanyang Mampu Membawa Kepri Lebih Berprestasi
- Pemimpin Ideal untuk Kepri, Ansar Ahmad Dapat Dukungan Masyarakat Bintan Utara
- Ratusan Nelayan Tanjung Uma Gabung Relawan Asli Sayang Batam Dukung Ansar-Nyanyang & Amsakar-Li Claudia