Hamas Puji Pengeboman Bus Tel Aviv
Kamis, 22 November 2012 – 03:45 WIB

Foto: forward.com
TEL AVIV-Rentetan tembakan ke udara sebagai bentuk perayaan langsung membahana di Gaza City kemarin siang begitu salah satu stasiun radio lokal mengumumkan berita itu: Sebuah bus umum di Tel Aviv, Israel, hangus terbakar karena dibom dan melukai 21 orang.
Loudspeaker yang terpasang di sejumlah gedung di wilayah yang digempur Israel selama delapan hari terakhir itu dengan cepat turut menyebarkan kabar tersebut.
Hamas, kelompok yang menguasai wilayah berpenduduk sekitar 1,7 juta jiwa itu, juga memuji serangan tersebut. "Hamas merestui serangan di Tel Aviv itu dan menganggapnya sebagai respons yang wajar atas pembantaian yang dilakukan Israel (di Gaza)," ujar Juru Bicara Hamas Sami Abu Zuhri kepada Reuters, Rabu (21/11).
Menurut dia, Hamas dan berbagai faksi perjuangan Palestina lainnya akan menggunakan beragam cara untuk melindungi warga Palestina dari kekejaman Israel. "Kami akan terus melakukan itu kalau dunia masih saja membiarkan agresi Israel," lanjutnya.
TEL AVIV-Rentetan tembakan ke udara sebagai bentuk perayaan langsung membahana di Gaza City kemarin siang begitu salah satu stasiun radio lokal mengumumkan
BERITA TERKAIT
- Presiden Iran Masoud Pezeshkian Sebut Israel Pelaku Utama Terorisme Global
- Kereta Gantung Terjatuh di Italia Selatan, 4 Tewas
- Ajak Israel Berunding, Hamas Siap Akhiri Perang di Gaza
- Hamas Tolak Gencatan Senjata, Kini Israel Kuasai 30 Persen Jalur Gaza
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza
- Gempa Bumi M 5,8 Mengguncang Filipina Rabu Pagi