Hamdalah, Ahli IT ITB Korban Pembacokan Itu Mulai Sadar
jpnn.com, JAKARTA - Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono mengklaim bahwa korban pembacokan di Tol Jagorawi, Hermansyah sudah mulai membaik.
Saat ini, korban tengah menjalani perawatan di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD), Jakarta Pusat.
"Dari keterangan dokter di sana bahwa denyut nadinya, tensi, normal semua. Ada beberapa luka di atas telinga, dagu, siku, dan tangan. Di sebelah kiri semua," kata Argo di Mapolda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Selasa (11/7).
Argo menampik isu di media sosial bahwa korban telah meninggal dunia. Dia memastikan bahwa ahli IT dari Institut Teknologi Bandung itu telah siuman.
"Jadi dalam keadan stabil dan dadar. Saya sempat komunikasi, tapi hanya sepatah dua patah kata, karena masih dalam perawatan," kata dia.
Sebelumnya, Hermansyah (46) menjadi korban pengeroyokan dan penusukan, pada Minggu (9/7) sekitar pukul 04.00. Pria yang juga saksi ahli meringankan Rizieq Shihab dalam kasus pornografi itu ditusuk di sejumlah badannya.
Saat itu, korban bersama sang istri Iriana yang merupakan WN Rusia. Istri korban kemudian mengevakuasi Hermansyah ke Rumah Sakit Hermina, Depok. (Mg4/jpnn)
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono mengklaim bahwa korban pembacokan di Tol Jagorawi, Hermansyah sudah mulai membaik.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Ini Pemicu Pembacokan 3 Warga di Lombok Timur saat Malam Tahun Baru
- 2 Mak-Mak Tewas Dibacok, Pelaku Diduga...
- Pria Pembacok Tetangga di Nagan Raya Ditangkap, Begini Kejadiannya
- Anak Berantem, Bapak Saling Bacok di Tangerang, Banjir Darah
- Carok di Sampang Dipicu Masalah 2 Kiai, Begini Ceritanya
- Motif Pembacokan di Sampang Berawal dari Kunjungan Calon Bupati, 2 Kiai Cekcok