Hamdalah, Pak Jazuli Potong 2 Sapi
jpnn.com, TANGERANG SELATAN - Ketua Fraksi PKS DPR Jazuli Juwaini melaksanakan penyembelihan hewan kurban di lingkungan tempat tinggalnya, Kampung Sawah, Ciputat, Tangerang Selatan, Banten, Sabtu (2/9) pagi.
Ketua Dewan Pembina Masjid Al-Ummah selaku penyelenggara pemotongan hewan kurban itu mengatakan, kurban merupakan sarana ketaatan atas perintah Allah sekaligus menjadi sarana sosial umat Islam kepada sesamanya.
"Niatkan kurban ini ikhlas lillahitaala. Semoga Allah menerima ibadah kurban kita," kata Jazuli memberikan sambutan.
Usai membuka acara, anggota Komisi I DPR itu memotong dua ekor sapi kurban miliknya yang berbobot satu ton.
Daging kurban hasil sembelihan ini nantinya akan didistribusikan kepada masyarakat sekitar, terutama kaum miskin dan dhuafa. Jazuli juga mengirimkan masing-masing satu sapi di Kota Tangerang dan Kabupaten Tangerang.
Masjid Al Ummah juga menerima hewan kurban dari masyarakat sekitar. Tahun ini total kurban tiga ekor sapi dan dua ekor kambing. (boy/jpnn)
Redaktur & Reporter : Boy
- Jazuli Juwaini Kunjungi dan Berikan Bantuan untuk Keluarga Rouf
- Terima Aspirasi Ulama Banten, Fraksi PKS DPR RI Dukung Penutupan Pabrik Miras
- Fraksi PKS Optimistis Prabowo Bisa Bawa Indonesia Menjadi Negara Kuat & Berdaya Saing
- Jazuli Juwaini: Mewujudkan Kesejahteraan Petani Harus Berpijak pada Kedaulatan Pangan
- Jazuli PKS Minta TV Tetap Siarkan Azan saat Penayangan Misa Paus Fransiskus
- Ketua Fraksi PKS DPR Minta PBB segera Usir Israel dari Palestina