Hamdalah, PSM Makassar Resmi Kantongi Lisensi AFC

jpnn.com, MAKASSAR - PSM Makassar resmi mengantongi lisensi klub profesional dari Federasi Sepak Bola Asia AFC.
Kabar ini diketahui melalui unggahan akun resmi @psm_makassar di Instagram.
Berdasarkan unggahan foto itu tertera keterangan gambar yang menyatakan AFC telah mengkonfirmasi lisensi klub profesional untuk PSM Makassar.
Dengan ini Pasukan Ramang telah memenuhi syarat untuk berlaga di tingkat AFC.
“Alhamdulillah, Puji Tuhan, malam ini kita mendapat suntikan semangat baru untuk berjuang lebih maksimal lagi,” tulis psm_makassar, Senin (22/10/2018).
Tahun lalu, PSM gagal memenuhi 33 kriteria level A yang menjadi syarat utama untuk mendapatkan lisensi AFC. Kriteria level A itu berdasarkan lima aspek, yakni legalitas, finansial, infrastruktur, sumber daya manusia dan administrasi, serta pembinaan usia dini (sporting).
PSM Makassar resmi mengantongi lisensi klub profesional dari Federasi Sepak Bola Asia AFC.
- Klasemen Liga 1 2024/25: Persis Solo Lepas dari Juru Kunci, Siapa Bakal Degradasi?
- Madura United vs PSM: Sape Kerrab Makin Dalam Tercebur ke Zona Merah
- Madura United vs PSM Makassar: Juku Eja Mampu Curi 3 Poin?
- Balotelli Harus Absen Saat PSM Tandang ke PSIS, Siapa Penggantinya?
- Arema FC Vs PSM Makassar Diwarnai 2 Gol Kilat & 1 Kartu Merah
- Live Streaming Arema FC Vs PSM Makassar: Thales Lira Absen