Hamdalah, Ribuan Pegawai Honorer di Daerah ini Menerima THR, Provinsi Lain?

jpnn.com, SERANG - Ribuan pegawai honorer di Provinsi Banten menerima tunjangan hari raya (THR) Idulfitri 1443 Hijriah.
THR diberikan kepada sekitar 2.400 honorer yang ada di lingkungan Pemprov Banten.
Besaran THR yang diberikan masing-masing Rp 1 juta.
Pembagian THR berasal dari zakat ASN Pemprov Banten, dilakukan secara simbolis oleh Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy di Gedung Negara Provinsi Banten, di Serang, Senin (25/4).
“Ya, semacam tali kasih dari seluruh ASN Pemprov Banten untuk rekan-rekan pegawai yang selama ini telah banyak membantu pekerjaan di lingkungan Pemprov Banten,” ujar Wagub Banten Andika Hazrumy.
Menurut Andika, pemberian uang tanda tali kasih diberikan kepada petugas kebersihan, sopir, hingga petugas keamanan atau Pamdal yang bertugas di kantor-kantor di lingkungan Pemprov Banten.
“Malahan tadi kami mendapat laporan petugas kebersihan di luar kantor yang biasa disebut pasukan kuning, sampai penjaga perlintasan kereta api, juga diberikan uang tali kasih ini,” kata Andika.
Dia berharap pemberian uang tersebut dapat sedikit membantu dan bermanfaat untuk digunakan dalam membantu membeli keperluan menjelang lebaran Idulfitri 1443 Hijiriah.
Ribuan pegawai honorer di daerah ini menerima tunjangan hari raya (THR) Idulfitri 1443 Hijriah, provinsi lain bagaimana?
- Jumlah PPPK Bertambah, Anggaran Gaji & Tunjangan Pegawai Melonjak, Dampaknya ke TPP
- Tradisi Hari Raya, Hetty Koes Endang Berkolaborasi dengan Anaknya
- Banyak Kader PSI Isi Posisi di FOLU Net Sink 2030 Dinilai Melemahkan Fungsi ASN
- Gusnar Ismail: Ingat, WFA Itu Bukan Hari Libur
- Apakah THR PNS & PPPK Cair Penuh? Sri Mulyani Menjawab Singkat
- Asabri Dukung Program Hunian yang Nyaman Untuk Anggota Polri & ASN