Hamil 6 Bulan, Olla Ramlan Pilih Jalan-jalan

jpnn.com - OLLA Ramlan sedang menikmati masa kehamilanya. Di usia kandungan yang sudah 6 bulan, istri Muhammad Aufar Hutapea itu memutuskan mengambil cuti besar untuk beristirahat sambil menanti waktu kelahiran.
”Sudah jarang banget nongol di TV. Aku cuti untuk semua acara. Aku ingin istirahat, menikmati semuanya dengan jalan-jalan,” kata Olla seperti yang dilansir INDOPOS (Grup JPNN.com), Sabtu (18/10).
Presenter berusia 34 tahun itu diprediksi akan kembali beraktivitas sekitar bulan Maret. Selama cuti kerja, Olla menghabiskan waktu bersama keluarga dan memanjakan diri.
Banyak kegiatan yang dikerjakan untuk kesehatannya dan juga bayinya. ”Aku juga olahraga, ikut senam yoga, mengonsumsi makanan sehat, terus jalan-jalan. Pokoknya melakukan aktivitas menyenangkan,” ulasnya.
Menurutnya, sang suami sangat mendukung keputusannya untuk istirahat dan menyenangkan diri. Sebab, sang suami sangat berharap anak pertamanya bisa lahir selamat.
”Mas Aufar pingin aku menjalani kehamilan dengan santai dan menjauhkan stress. Aku menikmati sekali masa-masa kehamilan kali ini,” ungkapnya, lantas tersenyum.
Lalu, kemana biasanya Olla jalan-jalan" ”Karena sudah nggak ada syuting, ya aku jalan-jalan kemana saja yang aku suka. Kadang ke mal, ke gym,” pungkasnya. (ash)
OLLA Ramlan sedang menikmati masa kehamilanya. Di usia kandungan yang sudah 6 bulan, istri Muhammad Aufar Hutapea itu memutuskan mengambil cuti besar
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Wow, Rose BLACKPINK Masuk Daftar 100 Tokoh Paling Berpengaruh 2025 TIME
- Revelino Mengaku Ayah Biologis Anak Lisa Mariana, Begini Respons Pihak Ridwan Kamil
- Terungkap, Ini Alasan Ridwan Kamil Baru Melaporkan Lisa Mariana ke Polisi
- Disebut Sebagai Istri Durhaka, Paula Verhoeven: Saya Manusia Biasa...
- Inul Daratista Ungkap Kenangan dan Pesan Tidak Terlupakan dari Titiek Puspa
- 3 Berita Artis Terheboh: Ridwan Kamil Laporkan Lisa Mariana, Paula Verhoeven Difitnah