Hamil 6 Bulan, Sandra Dewi Punya Menu Wajib dari Mertua
jpnn.com, BEKASI - Artis peran Sandra Dewi kini tengah mengandung buah cintanya dengan Harvey Moeis.
Sejak tahu dia tengah hamil, wanita 34 tahun itu ternyata punya menu yang wajib dia konsumsi setiap hari.
“Kebetulan mertua saya ini sangat suka memberikan makanan. Pagi-pagi mereka sudah kasih makanan kayak kacang ijo, air kelapa, salmon, dan sarang burung walet," tutur Sandra Dewi, saat ditemui di kawasan Bekasi.
Meski begitu, pemain film Langit ke-7 itu, tetap mengonsumsi makanan favoritnya yang lain.
“Tapi saya masih makan makanan yang enggak sehat. Saya masih makan biasa dimakan. Kata dokter kan, kalau ibu hamil yang penting happy,” tukasnya.
Mengonsumsi makanan tak sehat selama hamil, Sandra Dewi tak khawatir dengan kondisi janinnya.
“Enggak ada halangan, yang penting jangan berlebihan. Jadi saya makan sehat, juga makan jajan. Saya pengin anak saya kayak saya,” tandasnya.(mg7/jpnn)
Sejak tahu hamil, mertua Sandra Dewi jadi lebih perhatian. Bahkan hampir setiap hari, Sandra Dewi dikirimkan makanan khusus oleh mertuanya.
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh
- Ahli Mempertanyakan Validitas Data Kerugian Negara Rp 271 Triliun di Kasus Timah
- 3 Berita Artis Terheboh: Curhat Aurelie Moeremans, Vonis Harvey Moeis Jadi Sorotan
- Vonis Harvey Moeis Jadi Sorotan, Penegak Hukum Harus Turun Tangan
- Legislator Golkar Minta KPK dan Jaksa Usut Soal Vonis Ringan Harvey Moeis
- Netizen Sibuk Merujak Harvey Moeis, YouTuber Guru Gembul Soroti Peran Aktor Lain
- Jaksa Akhirnya Ajukan Banding Terkait Vonis Harvey Moeis