Hamil setelah Terkena Sperma di Kolam Renang, Terlalu!
jpnn.com, JAKARTA - Blog-blog clickbait rajin menyebarkan cerita-cerita fiktif yang tidak jelas kebenarannya. Termasuk soal hoaks kuno mengenai orang yang hamil karena terkena sperma saat berenang.
’’Nyata! Gadis Ini Tiba-tiba Hamil Setelah Berenang Di Kolam Renang. Padahal Dia Belum Pernah Melakukan Hubngn, Saat Di Telusuri, Ternyata...’’ Begitu judul yang dibuat blog islamdetikini.com.
Menurut tulisan itu, ada seorang perempuan yang berenang di sebuah kolam renang di Mesir.
Perempuan tersebut kemudian hamil diduga karena sperma yang ada di kolam renang.
Menurut blog itu, temperatur air kolam renang yang mencapai 30 derajat Celsius cocok bagi sperma untuk bertahan hidup.
Blog itu mengklaim, tulisan yang dibuatnya dilansir dari portal berita Liputan6.com. Namun, dari penelusuran Jawa Pos, sumbernya berasal dari forum jurnalis warga yang memang disediakan Liputan6.
Dokter spesialis obstetri dan ginekologi dari RS National Hospital dr Hendera Hendri SpOG menjelaskan, tidak mungkin sperma bisa bertahan di kolam renang.
Sebab, sperma membutuhkan media untuk bertahan. ’’Misalnya, lendir vagina. Kalau di kolam renang itu ada kaporit dan bahan-bahan lain,’’ katanya.
Disebutkan, ada seorang perempuan hamil setelah diduga terkena sperma saat berenang di kolam renang.
- Tak Ingin Hoaks Merambah ke Pelajar, AKP Sumaryadi Datangi SMAN 1 XIII Koto Kampar
- Kapolres Siak Motivasi Pelajar di Dayun, Ingatkan Bahaya Hoaks-Pentingnya Pilkada Damai
- Polresta Pekanbaru Edukasi Pelajar tentang Pilkada Damai, Jangan Terpengaruh oleh Hoaks
- 5 Berita Terpopuler: Pendaftaran PPPK 2024 Bermasalah Lagi, Website SSCASN Susah Diakses, Serbaironi
- Beredar Selebaran Hoaks Terkait Paslon Wali Kota Pekanbaru, Kompol Bery Bilang Begini
- Calon Bupati Mimika Maximus Tipagau Merasa Dirugikan soal Berita Palsu