Hamilton Akhiri Dominasi Pole Red Bull
Minggu, 16 Oktober 2011 – 20:03 WIB

Hamilton Akhiri Dominasi Pole Red Bull
YEONGAM - Rekor sempurna Red Bull-Renault pada sesi kualifikasi berakhir di Korea. Tak ada pembalap Red Bull di pole position dalam start balapan yang berlangsung di Sirkuit Yeongam, Korsel, hari ini (15/10). Rekor 15 kali beruntun menempatkan salah satu pembalapnya di pole position di tiap lomba musim ini, dirusak pembalap McLaren-Mercedes Lewis Hamilton. "Saya senang, sangat senang, berada di sini dan sangat bangga dengan yang ditunjukkan tim dalam beberapa balapan. Kami mampu bersaing dengan Red Bull. Tapi besok (hari ini) adala yang diperhitungkan," kata Hamilton.
Hamilton mengakhiri dominasi kualifikasi Red Bull. Dia mengalahkan pembalap Red Bull yang sudah memastikan diri menjadi juara duni, Sebastian Vettel yang menemapti posisi kedua. Terakhir kali Red Bull tak mendapatkan posisi terdepan start adalah di GP Abu Dhabi musim 2010.
Hamilton selalu menjadi yang tercepat pada dua sesi awal kualifikasi. Lalu pada sesi terakhir, dia menciptakan waktu terbaik 1 menit 35,820 detik dan menjadi satusatunya pembalap yang mampu menembus catatan waktu di bawah 1 menit 36 detik. Vettel yang selalu meraih pole dalam enam balapn terakhir, tertinggal 0,222 detik.
Baca Juga:
YEONGAM - Rekor sempurna Red Bull-Renault pada sesi kualifikasi berakhir di Korea. Tak ada pembalap Red Bull di pole position dalam start balapan
BERITA TERKAIT
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Misi Meregenerasi Pemain Bali United Selesai, Pelatih Teco Beber Rencana Masa Depan