Hamilton Ogah Balas Dendam Pada Rosberg

jpnn.com - LONDON - Lewis Hamilton menunjukkan sikap besar hati pada rekan setimnya di Mercedes, Nico Rosberg.
Pembalap asal Inggris itu mengaku tak ingin membalas dendam pada Rosberg atas insiden senggolan di seri Belgia lalu.
Seperti diketahui, Rosberg memang sempat menyenggol mobil Hamilton pada lap kedua. Senggolan itu menjadi salah satu faktor kegagalan Hamilton menyelesaikan balapan.
“Saya selalu menempatkan kepentingan tim sebagai hal nomor satu. Saya tak mau mengambil keputusan berdasarkan diri saya sendiri. Saya juga tak ingin balas dendam,” terang Hamilton sebagaimana dilansir laman Telegraph, Rabu (27/8).
Insiden di Belgia merupakan babak baru perseteruan Hamilton dan Rosberg. Sebelumnya, Hamilton juga sempat dibikin kecewa setelah Rosberg melakukan manuver berbahaya pada seri Monaco lalu.
“Saya tahu, ada banyak orang hebat di belakang saya. Apakah saya akan membuat skenario seperti di Belgia? Saya akan memastikan tidak akan wheel to wheel dengan Rosberg,” tegas Hamilton. (jos/jpnn)
LONDON - Lewis Hamilton menunjukkan sikap besar hati pada rekan setimnya di Mercedes, Nico Rosberg. Pembalap asal Inggris itu mengaku tak ingin membalas
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025