Hamilton Senang Rosberg Gagal Finish
jpnn.com - SINGAPURA - Lewis Hamilton kini tengah berada di atas angin setelah mampu memetik kemenangan di balapan Formula 1 seri Singapura. Tambahan 25 angka membuat pembalap Mercedes itu melesat ke pucuk klasemen sementara.
Kemenangan Hamilton tak lepas dari kegagalan sang rekan setim, Nico Rosberg menyentuh garis finish karena masalah elektronik. Hamilton pun mengaku senang dengan kegagalan yang diterima Rosberg.
"Kegagalan itu memang memberikan saya keuntungan besar. Ini adalah kemenangan yang penting," terang Hamilton sebagaimana dilansir laman GP Update, Senin (22/9).
Hasil itu menambah sengit rivalitas antara Hamilton dan Rosberg musim ini. Hamilton yang kini duduk di pucuk klasemen dengan koleksi 241 angka hanya unggul tiga poin dari Rosberg yang ada di urutan kedua. Dengan lima seri tersisa, persaingan keduanya diyakini bakal semakin sengit.
"Saya datang ke Singapura untuk mengejar tujuh poin dari Rosberg. Selebihnya merupakan sebuah bonus. Tapi, saya ingin Mercedes tetap berada di urutan pertama dan kedua di klasemen," tegas juara dunia musim 2008 itu. (jos/jpnn)
SINGAPURA - Lewis Hamilton kini tengah berada di atas angin setelah mampu memetik kemenangan di balapan Formula 1 seri Singapura. Tambahan 25 angka
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Port FC Depak Pemain Asal Brasil, Bek Persib Ini Tetap Waspada
- Sang Juara Dunia MotoGP 2024 Jajal Motor RS-GP, Bos Aprilia: Bakal Menggila
- ACL 2: Kejar Target Juara Grup, Port FC Berambisi Kalahkan Persib
- Jejak Persib di Thailand, Maung Bandung Bisa Curi 3 Poin dari Port FC?
- Port FC vs Persib: Asnawi Mangkualam cs Sedang tak Baik-Baik Saja
- Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Laga Kandang Tidak di SUGBK