Hamilton Sudah Paham Karakter Ban
Senin, 03 Juni 2013 – 13:17 WIB
LONDON - Kemenangan Nico Rosberg di balapan Fomula 1 seri Monaco langsung meningkatkan konfidensi Mercedes. Lewis Hamilton yang merupakan rekan setim Rosberg mengatakan, kemenangan tersebut bisa dikatakan sebagai awal dari hasil baik yang bakal dicapai Mercedes sepanjang musim ini. Ucapan Hamilton bisa jadi merupakan psywar bagi para pembalap yang ada di atas mereka. Sebab, saat ini duo Mercedes tersebut masih terlempar dari tiga besar. Hamilton ada di posisi keempat, sementara Rosberg dua tingkat di bawahnya.
Alasan paling kuat ialah Mercedes sudah paham dengan karakter ban yang dipakai di balapan jet darat tersebut. Bisa jadi, hal tersebut merupakan buah dari uji coba rahasia yang dilakukan Mercedes sebelum berlangsungnya balapan.
“Ketika kami sudah paham dengan karakter ban, kami pikir kemenangan demi kemenangan akan datang. Tentu saja banyak yang berpikir bahwa hasil di Monaco merupakan salah satu yang terbaik bagi kami. Namun, saya merasa bahwa tim ini memang improve sepanjang musim,” terang Hamilton seperti dilansir Sky Sport, Senin (3/6).
Baca Juga:
LONDON - Kemenangan Nico Rosberg di balapan Fomula 1 seri Monaco langsung meningkatkan konfidensi Mercedes. Lewis Hamilton yang merupakan rekan setim
BERITA TERKAIT
- Timnas Indonesia Kalah Tebal, Silakan Disimak Kalimat Shin Tae-yong
- Hasil Practice MotoGP Barcelona, Top 10 Langsung ke Kualifikasi Utama
- Timnas Indonesia vs Jepang: Samurai Biru Melukai Garuda
- Susunan Pemain Indonesia vs Jepang: Sayuri dan Ridho jadi Starter
- Hasil FP1 MotoGP Barcelona Mengejutkan, Bukan Martin atau Pecco Paling Kencang
- Petuah Marc Klok kepada Timnas Indonesia saat Menghadapi Jepang