Hamilton Terbantu Perubahan Setingan Suspensi Mobil

jpnn.com - SHANGHAI - Lewis Hamilton tampil perkasa pada balapan Formula 1 seri keempat di Tiongkok. Jagoan Mercedes itu sukses menjadi juara dalam balapan yang digeber di Shanghai International Circuit, Minggu (20/4).
Itu adalah gelar ketiga atau hat-trick perdana Hamilton dalam adu kebut jet darat. Selain itu, kemenangan tersebut merupakan yang ke-25 sepanjang karir Hamilton di balapan F1.
Nah, Hamilton mengaku terbantu dengan perubahan yang dilakukan tim mekanik pada mobil W05. Salah satunya ialah mengenai perubahan pada suspensi mobil. Perubahan itu dilakukan setelah Hamilton menjalani sesi latihan pertama lalu.
“Rasanya sangat ajaib. Namun perubahan itu ternyata bekerja dengan baik. Saya hanya ingin mengucapkan terima kasih pada tim atas semua kerja kerasnya,” terang Hamilton di laman ESPN F1.
Kemenangan itu membuat Hamilton kini menjadi kandidat terkuat perengkuh gelar juara balapan F1 musim ini. Namun, Hamilton masih tertinggal empat poin dari rekan setimnya Nico Rosberg.
“Mobil memiliki performa sangat bagus. Seperti yang sudah saya katakan, kami membuat perbedaan besar pada Jumat malam. Namun, sesi kualifikasi ternyata hujan. Tapi saya tak tahu apa yang akan terjadi pada balapan resmi,” tegas Hamilton. (jos/jpnn)
SHANGHAI - Lewis Hamilton tampil perkasa pada balapan Formula 1 seri keempat di Tiongkok. Jagoan Mercedes itu sukses menjadi juara dalam balapan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025