Hamilton Waspadai Sakit Hati Nico Rosberg
jpnn.com - LONDON – Jagoan Mercedes Lewis Hamilton masih menjadikan Nico Rosberg sebagai musuh utama pada balapan Formula 1 musim ini. Keunggulan 28 poin tak membuat Hamilton jemawa.
Hamilton justru mewaspadai sakit hati yang diusung Rosberg. Itu tak lepas dari kekalahan Rosberg pada seri Belgia lalu. Rosberg kini sudah lima kali dipecundangi Hamilton.
“Mereka masih yakin bahwa mereka adalah pembalap yang lebih baik. Terlepas apakah itu benar atau tidak, Anda tahu...,” terang Hamilton sebagaimana dilansir laman Sky F1, Senin (24/8).
Hamilton kini sudah memetik enam kemenangan dari sebelas seri yang sudah dilangsungkan. Tak heran, pembalap asal Inggris tersebut kini disebut-sebut bakal menjadi juara dunia.
“Rosberg adalah pembalap yang sangat kuat. Dia akan bangkit dan terus berjuang. Saya tahu dia masih percaya diri. Tapi, itu bukan masalah bagi saya,” tegas sang juara bertahan itu. (jos/jpnn)
LONDON – Jagoan Mercedes Lewis Hamilton masih menjadikan Nico Rosberg sebagai musuh utama pada balapan Formula 1 musim ini. Keunggulan 28 poin
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pj Gubernur Apresiasi Dampak Positif Aquabike World Championship bagi Sumut
- FIBA Asia Cup 2025: Timnas Basket Putra Cari Peluang Kemenangan Melawan Korea
- Begini Langkah Pordasi Menatap Olimpiade LA 2028, Siapkan Program Kesejahteraan Hewan
- Kekuatan Borneo FC di Mata Adam Alis, Pesaing Kuat Liga 1
- Adam Alis Mengaku Betah di Persib, Berharap Dipermanenkan
- Herve Renard: Selamat untuk Timnas Indonesia, Mereka Layak Menang